Kamis 01 Sep 2022 10:25 WIB

Vennard Hutabarat Cs Bakal Meriahkan Ajang Merdeka Cup Unhas 2022

Di eksebisi ini Tim IKA Unhas All Star berhadapan Eks Timnas Futsal Indonesia.

Eks Timnas Futsal Vennard Hutabarat
Foto: Youtube
Eks Timnas Futsal Vennard Hutabarat

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Merdeka Cup 2022 yang digelar oleh Ikatan Alumni (IKA) Universitas Hasanuddin (Unhas) wilayah Jabodetabek semakin seru dengan digelar pertandingan eksebisi Futsal. Pertandingan Eksebisi ini menggandeng PT PLN yang pertemukan antara Tim IKA Unhas All Star melawan Tim Eks Tim Nasional Futsal Indonesia.

Tim Eks Timnas Futsal ini dipimpin oleh Vennard Hutabarat bersama dengan pemain yang berasal dari PLN. Inisiator eksebisi ini, Danny Irawan mengatakan, pihaknya sangat peduli dengan perkembangan olahraga futsal, salah satunya lewat menggelar pertandingan eksebisi.

Baca Juga

Danny yang juga alumni Unhas ini berharap, kehadiran Vennard dan kawan-kawan di Merdeka Cup 2022 bisa meningkatkan euforia itu dan nilai positif lainmya. "Diharapkan melalui eksebisi ini bisa meningkatkan silaturahim dan keakraban dengan teman-teman alumni Unhas yang berdomisili di Jabotabek," ujar Danny, Kamis (1/9/2022).

Sementara itu, Ketua Panitia Pelaksana Merdeka Cup 2022 Istambul Afrikana menyambut hadirnya eksebisi ini. "Panitia juga berterima kasih atas inisiasi dan perhatian Alumni Unhas untuk meriahkan Merdeka Cup ini," kata Istambul.

Istambul meyakini jika kehadiran Eks Timnas Futsal itu bakal semakin meningkatkan animo publik dan alumni Unhas serta menambah greget event tahunan IKA Unhas Jabodetabek ini. Istambul juga mengatakan, jika pertandingan futsal ini, bukanlah satu-satunya eksebisi di Merdeka Cup.

"Akan ada eksebisi seru di cabang olahraga lain di Merdeka Cup. Jadi mari kita ramaikan dan sukseskan acara ini," kata Lurah Karet Kuningan ini.

Merdeka Cup 2022 bakal digelar Grand Futsal Kuningan pada Sabtu (3/9/2022) mulai pukul 07.00 WIB. Olahraga yang bakal dipertandingkan dalam Merdeka Cup 2022 ini adalah futsal, domino atau gaplek dan tenis meja, serta badminton. Selain aneka cabang olah raga, acara ini juga diramaikan aneka hidangan kuliner khas Makassar. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement