Sabtu 25 Jun 2022 10:29 WIB

GP Ansor akan Datangi Holywings yang Ada di Jakarta Utara

GP Ansor akan mendatangi tempat-tempat Holywings yang di Jakarta Utara

Anggota Barisan Ansor Serbaguna (Banser) DKI Jakarta dengan memegang poster melakukan aksi di depan Holywings, Senayan Jakarta, Jumat (24/6/2022).
Foto: Republika/Thoudy Badai
Anggota Barisan Ansor Serbaguna (Banser) DKI Jakarta dengan memegang poster melakukan aksi di depan Holywings, Senayan Jakarta, Jumat (24/6/2022).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pimpinan Cabang Gerakan Pemuda (GP) Ansor Jakarta Utara akan mendatangi tempat hiburan Holywings yang ada di Pantai Indah Kapuk (PIK) dan Kelapa Gading. Demikian instruksi Ketua Pimpinan Cabang GP Ansor Jakarta Utara Mujawi kepada  segenap kader Ansor-Banser Se Jakarta Utara.

"Kami akan mendatangi tempat-tempat Holywings yang di Jakarta Utara minggu malam untuk memastikan agar holywings ditutup akibat polemik yang ada," ungkap Mujawi dalam siaran pers yang diterima, Sabtu (25/6/2022).

Baca Juga

Sementara , Wakil Ketua GP. Ansor Jakarta Utara Idrus menyatakan akan menjalankan intruksi Ketua GP. "Ansor Jakarta Utara dan sudah mulai mengkonsolidasikan ke seluruh kader Ansor dan Banser yang ada di Jakarta Utara untuk dapat bergerak bersama-sama mendatangi tempat-tempat Holywings yang ada di Jakarta Utara," Ujar Idrus"

Idrus menambahkan,  Holywings telah membuat kontroversi yang tentunya telah membuat kekecewaan masyarakat Indonesi dan khususnya Jakarta Utara, Holywings harus dapat mempertanggung jawabkan apa yang sudah mereka lakukan terkait promo minuman keras tersebut.

"Maka atas dasar hal tersebut pimpinan cabang GP. Ansor Jakarta Utara akan segera mendatangi Holywings, dan meminta agar seluruh kader merapatkan barisannya dan bersiap untuk mendatangi tempat tersebut," kata dia.

Sebelumnya, tempat hiburan Holywings telah menuai polemik karena promosi nama minuman keras atau miras dengan menggunakan nama Muhammad dan Maria, baru-baru ini dan telah menjadi viral di Indonesia. 

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement