Kamis 02 Jun 2022 18:22 WIB

Polda Metro Jaya Kerahkan 1.778 Personel untuk Formula E

Polda juga berencana melakukan rekayasa lalu lintas untuk mengantisipasi kemacetan.

Rep: Ali Mansur/ Red: Ratna Puspita
Sirkuit Ancol untuk balapan Formula E di Jakarta atau Jakarta E-Prix pada Sabtu (4/6/2022).
Foto: @FIAFormulaE
Sirkuit Ancol untuk balapan Formula E di Jakarta atau Jakarta E-Prix pada Sabtu (4/6/2022).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Jajaran Polda Metro Jaya bakal mengerahkan 1.778 personel untuk mengamankan gelaran Formula E di Jakarta International E-Prix Circuit (JIEC) Ancol, Jakarta Utara, pada Sabtu (4/6/2022) lusa. Polda Metro Jaya juga berencana melakukan rekayasa lalu lintas untuk mengantisipasi kemacetan di sekitar lokasi balapan. 

"Masyarakat untuk bisa menghindari seputaran ancol untuk mengantisipasi kemacetan mengingat panitia penyelenggara yang menyampaikan kepada kita tiket yang dijual sudah sold out atau sudah habis," Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Endra Zulpan, saat ditemui di Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Kamis (2/6/2022). 

Baca Juga

Selanjutnya, kata Zulpan, kepolisian juga menyiapkan sejumlah parkiran di sekitar kawasan untuk kendaran para penonton. Ia menambahkan, pihak Ditlantas Polda Metro Jaya juga telah bekerja sama dengan penyelenggara untuk kantong parkir kendaraan penonton.

"Ini tentunya memerlukan tempat parkir para penonton yang tentunya sudah kami persiapkan," kata Zulpan.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement