Sabtu 14 May 2022 17:54 WIB

Jalan Menuju Kawasan Wisata Karangtaraje di Lebak Longsor

Longsor terjadi setelah hujan lebat disertai angin kencang melanda daerah tersebut.

Jalur rawan longsor.   (ilustrasi)
Foto: Antara/Ampelsa
Jalur rawan longsor. (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, LEBAK -- Ruas jalan menuju kawasan wisata Karangtaraje Kecamatan Bayah Kabupaten Lebak, Provinsi Banten, Jumat (13/5/2022) malam, longsor. Longsor terjadi setelah hujan lebat disertai angin kencang melanda daerah tersebut.

"Beruntung, longsoran dari tebing setinggi 10 meter itu tidak menimbulkan korban jiwa, namun terjadi kemacetan kendaraan," kata Wakil Bupati Lebak Ade Sumardi saat meninjau lokasi longsor di Lebak, Sabtu (14/5/2022). Pemerintah Kabupaten Lebak mengapresiasi PT Cemendo Gemilang, perusahaan semen di daerah itu mengatasi material longsor tersebut, sehingga kembali arus lalu lintas berjalan lancar.

Baca Juga

Saat ini, ruas jalan menuju kawasan wisata pesisir Pantai Karangtaraje cukup ramai jelang liburan Hari Waisak, Senin (16/5/2022). Selama ini, kata dia, ruas jalan di Desa Sawarna Kecamatan Bayah khususnya menuju kawasan wisata pesisir pantai rawan longsor.

Karena itu, pemerintah daerah ke depan akan menangani longsoran itu dengan melakukan rehabilitasi penghijauan di lokasi rawan bencana alam tersebut. Selain itu pihaknya meminta pengendara waspada jika cuaca buruk karena khawatir tertimpa material tanah longsor.

Pemerintah daerah cukup terbantu dengan adanya kepedulian PT Cemendo Gemilang yang cepat menangani longsoran itu dengan mengerahkan alat berat untuk membersihkan tumpukan tanah yang berada di badan jalan. "Saya kira longsor terjadi karena hujan lebat berlangsung cukup lama hingga satu titik Desa Sawarna dan empat titik di Desa Darmasari yang kini bisa kembali normal," katanya menjelaskan.

Kepala Seksi Kedaruratan dan Logistik Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Lebak Agus Reza Faisal mengatakan bencana longsor yang terjadi di Bayah akibat curah hujan di daerah itu cenderung meningkat. Saat ini, kata dia, memasuki kemarau basah, tetapi peluang hujan lebat sangat berpotensi di wilayah selatan Kabupaten Lebak.

"Kami minta warga tetap waspada jika terjadi cuaca buruk, karena di daerah selatan Lebak rawan longsor sehubungan banyak tebing dan perbukitan," katanya menjelaskan.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement