Jumat 15 Apr 2022 01:08 WIB

Semua Objek Wisata di Tanah Datar Buka Selama Libur Lebaran

Objek wisata diimbau dapat memberikan kenyamanan kepada wisatawan.

Rep: Febrian fachri/ Red: Dwi Murdaningsih
Pengunjung melihat monumen bersejarah di Puncak Pato, Lintau Buo Utara, Kabupaten Tanah Datar, Sumatera Barat, Selasa (8/2/2022). Selain dapat menikmati panorama alam, objek wisata Puncak Pato merupakan lokasi bersejarah tempat pengambilan Sumpah Satiah Bukit Marapalam yang menghasilkan kesepakatan antara kaum adat dan kaum agama di Minangkabau.
Foto: Antara/Iggoy el Fitra
Pengunjung melihat monumen bersejarah di Puncak Pato, Lintau Buo Utara, Kabupaten Tanah Datar, Sumatera Barat, Selasa (8/2/2022). Selain dapat menikmati panorama alam, objek wisata Puncak Pato merupakan lokasi bersejarah tempat pengambilan Sumpah Satiah Bukit Marapalam yang menghasilkan kesepakatan antara kaum adat dan kaum agama di Minangkabau.

REPUBLIKA.CO.ID, BATUSANGKAR -- Kasi Promosi dan Pemasaran Pariwisata, Kabupaten Tanah Datar, Renti Emelia mengatakan seluruh objek wisata di Luhak Nan Tuo akan dibuka selama libur lebaran Idul Fitri 1443 H. Pemkab Tanah Datar menurut Renti sudah menyiapkan sejumlah objek wisata agar dapat memberikan kenyamanan kepada wisatawan.

"Jika tidak ada kendala atau perubahan aturan seperti dua Ramadhan sebelumnya, rencana seluruh objek wisata unggulan di Tanah Datar akan buka selama libur lebaran," kata Renti, Kamis (14/4/2022).

Baca Juga

Objek wisata unggulan di Tanah Datar antara lain Puncak Pato, Batu Angkek Angkek, di Kecamatan Sungayang, Panorama Tabek Patah, Rumah Pohon Tabek Patah di Kecamatan Salimpauang. Selain itu ada Puncak Aua Sarumpun di Kecamatan Rambatan, Aia Angek Padang Ganting di Kecamatan Padang Ganting, Tenun Pandai Sikek di Kecamatan X Koto, Nagari Tuo Pariangan di Kecamatan Pariangan, Air Terjun Lembah Anai di Kecamatan X Koto dan Pantai Mutiara Danau Singkarak, Kecamatan Batipuh.

Agar memberikan kenyamanan kepada wisatawan, Pemkab Tanah Datar mengimbau pengelola daerah wisata supaya kembali melengkapi fasilitas sesuai dengan protokol kesehatan.

"Kita tetap harus waspada supaya lebaran kali ini, tidak ada peningkatan kasus covid," ujar Renti.

Renti berharap wisatawan dapat datang dengan nyaman ke Tanah Datar. Biasanya wisatawan yanng mampir ke Tanah Datar pada momen lebaran Idul Fitri adalah wisatawan lokal yang melakukan mudik ke Tanah Datar. 

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement