Ahad 10 Apr 2022 05:37 WIB

Football Traveler Gresik Dapat Dukungan Apparel Allegiant dan Indowarehouse

Football Traveler Gresik Dapat Dukungan Apparel Allegiant dan Indowarehouse

Rep: jatimnow.com/ Red: jatimnow.com
Football Traveler Gresik Dapat Dukungan Apparel Allegiant dan Indowarehouse
Football Traveler Gresik Dapat Dukungan Apparel Allegiant dan Indowarehouse

Gresik - Salah satu klub fun football asal Kota Pudak, Football Traveler (FT) Gresik mendapat dukungan apparel Allegiant. Kerjasama tersebut disepakati di Indowarehouse, toko penyedia custom jersey di Kota Lamongan.

Pemilik Allegiant Apparel, Fajar Zavi mengungkapkan bahwa kerjasama ini bagian dari support Allegiant kepada komunitas fun football lokal di Jawa Timur.

Diharapkan kerjasama ini membuat FT Gresik terus aktif sehingga dapat menjadi wadah masyarakat dalam berolahraga serta menjaga imunnya di tengah kondisi pandemi yang belum usai ini.

"Kerjasama ini tak lepas dari kontribusi dan masukan dari Mas Harry selaku owner Indowarehouse yang ingin mendukung agar tim-tim komunitas sepakbola di Jawa Timur tetap eksis," ujar Fajar, Sabtu (9/4/2022).

Fajar menambahkan bahwa Allegiant mendukung dari sisi apparel (jersey) dengan bahan berkualitas sehingga dapat menambah kepercayaan diri para pemain serta kekompakan tim komunitas football traveler.

"Meski Allegiant produk asli dari Lamongan, tapi secara kualitas kami sudah go nasional. Di PON Papua 2021 Allegiant bahkan dipercaya sebagai apparel jersey tim handball Jatim, Jabar dan Papua," papar dia.

Sementara Made, pengurus tim Football Traveler menuturkan, dengan kerjasama dan dukungan yang diberikan oleh Allegiant, diharapkan bakal lebih meningkatkan kepercayaan diri dari anggota komunitasnya.

Selain itu, kerjasama ini juga sebagai bentuk dukungan dari FT Gresik kepada Allegiant selaku produk UMKM lokal Lamongan.

"Allegiant adalah apparel berkualitas. Tentu ini akan menambah kepercayaan diri kami dalam kegiatan yang kami lakukan, baik saat internal game atau saat sparing," ujar Made.

 

Disclaimer: Berita ini merupakan kerja sama Republika.co.id dengan jatimnow.com. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi berita menjadi tanggung jawab jatimnow.com.
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement