Rabu 23 Mar 2022 03:15 WIB

Sempat Langka, Minyak Goreng Curah di Cirebon Dipastikan Aman

Ketersediaan minyak goreng curah di pasar tradisional Cirebon dipastikan aman

Rep: Lilis Sri Handayani/ Red: Christiyaningsih
Ketersediaan minyak goreng curah di pasar tradisional Cirebon dipastikan aman. Ilustrasi.
Foto: ANTARA/Fikri Yusuf
Ketersediaan minyak goreng curah di pasar tradisional Cirebon dipastikan aman. Ilustrasi.

REPUBLIKA.CO.ID, CIREBON – Ketersediaan minyak goreng curah di pasar tradisional di Kabupaten Cirebon dipastikan aman. Meski sebelumnya sempat mengalami kelangkaan, tapi minyak goreng curah kini tersedia.

Hal itu terungkap dari hasil sidak yang dilakukan Kapolresta Cirebon Kombes Pol Arif Budiman di sejumlah pasar tradisional di wilayah hukum Polresta Cirebon, Selasa (22/3/2022). Adapun pasar yang dikunjungi di antaranya Pasar Sumber Kecamatan Sumber, Pasar Pasalaran Kecamatan Weru, dan Pasar Kramat Kecamatan Dukupuntang, Kabupaten Cirebon.

Baca Juga

Dari hasil sidak tersebut, polisi memastikan ketersediaan minyak goreng curah di pasaran yang sempat mengalami kelangkaan kini relatif aman. "Harga dari distributornya juga sesuai HET yakni Rp 14 ribu per liter. Sedangkan para pedagang menjual minyak goreng curah itu antara Rp 15.500 - Rp 16 ribu per liter," kata Arif.

Arif mengatakan sidak itu merupakan komitmen Polri mengawal kebijakan pemerintah untuk memastikan ketersediaan minyak goreng curah di pasaran. Dia mendapat informasi dari para pedagang di pasar tradisional bahwa pasokan minyak goreng curah berjalan lancar.

Arif pun berjanji bakal melaksanakan sidak tersebut secara rutin untuk memastikan ketersediaan minyak goreng curah di pasaran. Selain itu, pihaknya juga akan melakukan penelusuran alur pendistribusian dari tingkat produsen hingga konsumen.

"Apabila ada sumbatan distribusi, kami akan melakukan penelusuran bersama pihak terkait untuk memastikan apakah terjadi sumbatan distribusi dari tingkat produsen, kekurangan suplai, atau adanya panic buying," tandas Arif.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement