Ahad 13 Feb 2022 04:25 WIB

Kasus Aktif Covid-19 di Bengkulu Tambah 139

Varian Omicron telah ditemukan di wilayah Bengkulu.

Ilustrasi: Ruang perawatan pasien Covid-19.
Foto: Anadolu Agency
Ilustrasi: Ruang perawatan pasien Covid-19.

REPUBLIKA.CO.ID, KOTA BENGKULU -- Dinas Kesehatan Provinsi Bengkulu merilis bahwa kasus Covid-19 melonjak Sabtu (12/2/2022), karena terbanyak sejak beberapa bulan lalu, yakni bertambah 139 kasus Covid-19. Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Bengkulu, Herwan Antoni mengatakan dari hasil pemeriksaan sampelsebanyak 498, 139 diantaranya dinyatakan positif.

"Hanya tiga wilayah yang tidak ada laporan kasus tambahan Covid-19 hari ini," kata Herwan di Bengkulu, Sabtu (12/2/2022).

Baca Juga

Tiga wilayah tersebut yaitu Kabupaten Lebong, Kabupaten Kaur dan Kabupaten Mukomuko, sedangkan 7 Kabupaten lainnya melaporkan ada tambahan kasus baru.Dari 7 wilayah tersebut, Kota Bengkulu, Kabupaten Rejang Lebong dan Kabupaten Kepahiang dengan angkatambahan tertinggi.

Di Kota Bengkulu ditemukan 51 kasus, Kabupaten Rejang Lebong sebanyak 49 kasus, Kabupaten Kepahiang 22 kasus, sedangkan empat wilayah lainnya seperti Kabupaten Bengkulu Utara bertambahtujuh kasus. Lalu, Kabupaten Bengkulu Selatan 8 kasus, Kabupaten Bengkulu Tengah satu kasus dan Kabupaten Seluma bertambah satu kasus.

Oleh karena itu, ia meminta kepada seluruh masyarakat untuk kembali memperketat penerapan Protokol Kesehatan (Prokes) guna menghindari penyebaran virus Covid-19 khususnya jenis Omicron. Dia meminta kepala daerah untuk mempercepat capaian vaksinasi di wilayah masing-masing khususnya untuk kelompok anak-anak usia 6 hingga 11 tahun dan kelompok lansia.

"Sebab saat ini varian Omicron telah ditemukan di wilayah Bengkulu," ujarHerwan.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement