Rabu 02 Feb 2022 22:21 WIB

Badai Covid-19 Hantam Liga 1 Indonesia

Belakangan sembilan pemain Persib positif Covid-19, laga kontra PSM ditunda.

Pesepak bola Persib Bandung Bruno Cunha (tengah) bersama Rashid (kiri), Beckham Putra Nugraha (kedua kiri) dan David Da Silva (kanan) merayakan gol ke gawang Persita pada pertandingan Liga 1 di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, Bali, Jumat (7/1/2022). Persib memenangi pertandingan melawan Persita 1-0.
Foto:

 

 

Direktur Operasional PT Liga Indonesia Baru, Sudjarno menyebut keputusan menunda laga Madura United vs Persipura dan PSM vs Persib, sudah sesuai regulasi. Dalam pasal 52, tertera bahwa pertandingan tidak bisa dilanjutkan ketika sisa pemain dalam klub kurang dari 14 orang.

"Hari ini ada empat pertandingan, berdasarkan hasil evaluasi, yakni hasil tes PCR yang kami lakukan, ada satu laga yang harus kami tunda, yaitu antara PSM Makassar melawan Persib Bandung," kata Sudjarno dalam konferensi pers daring, Rabu (2/2/2022).

Keputusan tersebut didapat setelah empat klub bersama PT LIB dan PSSI melakukan emergency meeting. Empat klub tersebut adalah PSM Makassar, Persib Bandung, Persebaya Surabaya, dan PSIS Semarang.

Dari hasil pertemuan tersebut hanya laga Persib  dan PSM yang mengalami penundaan jadwal. Persib pun telah memberikan permohonan untuk melakukan emergency meeting.

"Dari hasil tes swab PCR yang dilakukan H-1 untuk laga ini hasil dari tim Persib tidak memenuhi persyaratan karena pemain (yang negatif) kurang dari 14 pemain, tentunya kami terus komunikasikan," kata Sudjarno.

Sudjarno menerapkan persyaratan yang sama bagi Persib seperti Madura United yang menunda pertandingan melawan Persipura. Di mana PT LIB meminta tim untuk mengirim pemain tambahan dari akademi atau tim junior untuk membantu tim senior, tentunya pemain yang sudah terdaftar dalam kompetisi.

"Ini tidak lepas dari laga selanjutnya apakah tim ini bisa bermain atau tidak, dimana klub merespon pasal 52 ini untuk mendatangkan pemain mudanya (pemain tim junior) untuk menggantikan sesuai dengan yang didaftarkan ke liga. Kenapa tidak sekarang? Waktunya tidak cukup untuk bawa pemain baru," kata Sudjarno.

Untuk itu laga berikutnya Sudjarno memastikan tim tidak bisa memiliki alasan untuk tidak menunda pertandingan. Karena bantuan dari pemain muda telah tiba sehingga dipastikan kompetisi akan tetap digelar.

"Walau ada penundaan laga, kami belum mempertimbangkan akan menunda seri keempat, tapi kami berusaha untuk menyelesaikan tugas kami untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19 dalam klub peserta," kata Sudjarno.

Namun, Sudjarno menegaskan tidak ada rencana bagi operator untuk menunda kompetisi.

"Sudah ada dua pertandingan yang ditunda, tapi sampai saat ini kami hanya bicara soal laga ke laga, bukan kompetisi, terkait kompetisi secara penuh masih kami jalankan," kata Sudjarno.

Sudjarno menyebut penundaan dalam seri keempat ini hanya sesekali, mengingat laga selanjutnya klub harus sudah menyediakan tambahan pemain. Hal ini karena dalam regulasi kompetisi, terdapat pasal yang menyebut bahwa klub harus membawa pemain muda dari tim junior untuk bergabung dengan klub ketika pemain dalam klub yang tidak terjangkit Covid-19 berkurang dari 14 orang.

"Walau ada penundaan laga, itu jadi bagian dari kami untuk mempertimbangkan, misalnya, penundaan seri keempat ini, tidak, kami tidak ada ke arah sana," kata Sudjarno.

Sudjarno menyebut kompetisi tetap akan berlangsung sembari usaha untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19 ini dilakukan. Untuk itu, Sudjarno menyebut PT LIB akan menerapkan sistem, yang pada awalnya semi bubble, menjadi bubble secara penuh.

"Sampai sekarang kami belum ada rencana untuk menghentikan seri keempat ini, kompetisi akan terus berjalan, pertandingan yang ada di jadwal dan memenuhi syarat akan tetap kami lakukan," kata Sudjarno.

 

 

photo
Durasi isolasi mandiri pasien positif Covid-19. - (Republika.co.id)

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement