Selasa 04 Jan 2022 11:43 WIB

Wapres Maruf Amin Yakin Republika Istiqamah Memegang Visi Misi

Saat ini kita membutuhkan sumber sumber informasi yang dapat membangun optimisme

Rep: Fauziah Mursid/ Red: Gita Amanda
Wakil Presiden Ma'ruf Amin meyakini Republika akan tetap istiqomah memegang teguh visi dan misinya seperti saat didirikan.
Foto: Dok. BPMI/Setwapres
Wakil Presiden Ma'ruf Amin meyakini Republika akan tetap istiqomah memegang teguh visi dan misinya seperti saat didirikan.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Wakil Presiden Ma'ruf Amin mengatakan Republika telah melalui berbagai perubahan seiring dengan dinamika kehidupan bangsa dan umat. Hingga kini menjadi salah satu media dan referensi utama bagi masyarakat untuk memperoleh informasi yang kredibel dan Ma'ruf Amin meyakini Republika akan tetap istiqomah memegang teguh visi dan misinya seperti saat didirikan.

"Saat ini kita membutuhkan sumber sumber informasi yang dapat membangun optimisme masyarakat agar bangkit dan bergerak maju dari kondisi ekonomi masyarakat yang terpuruk akibat pandemi yang melanda dunia termasuk Indonesia. Republika juga diharapkan terus menyemaikan semangat kebangsaan dan menjaga persatuan nasional," ujarnya kepada Republika, Selasa (4/1/2022).

Baca Juga

Wapres berharap Republika hadir memenuhi kebutuhan tersebut seraya terus berinovasi dalam upaya menghasilkan informasi yang berimbang, mencerahkan hati nurani, serta mampu memupuk semangat masyarakat dan umat agar semakin maju cerdas dan beradab.

"Terakhir, saya mengucapkan selamat berulang tahun yang ke-29 untuk Republika. semoga semakin bermanfaat bagi bangsa dan umat," katanya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement