Senin 01 Nov 2021 22:15 WIB

Jadi Word of the year, Kata 'Vax' Masuk Kamus Oxford

'vax' yang berarti vaksin, menjadi sangat populer saat pandemi.

Rep: Idealisa Masyrafina/ Red: Dwi Murdaningsih
Kamus Besar Oxford
Foto: Pbs
Kamus Besar Oxford

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Pandemi telah berjalan selama hampir dua tahun membuat kata vaksin menjadi sangat poluler. Oxford Languages ​​telah memilih kata 'vax' atau vaksin sebagai Word of the Year.

Tahun lalu, perusahaan yang memproduksi Oxford English Dictionary memutuskan bahwa tidak mungkin untuk menyimpulkan 2020 dalam satu kata. Oxford mengatakan 'vax' telah 'menyuntikkan dirinya ke dalam aliran darah bahasa Inggris' selama pandemi Covid.

Baca Juga

Pada bulan September, penggunaan kata 'vax' naik lebih dari 72 kali dari levelnya tahun lalu. Dilansir di The Guardian, Senin (1/11), kata tersebut, dan lainnya yang terkait dengan vaksinasi, juga telah diperluas ke dalam konteks yang lebih luas termasuk “full vaxxed” dan “vax cards”.

 

Oxford Languages ​​juga melacak naik turunnya kosakata vaksin, dari penggunaan

'vaccine distribution' pada Desember 2020 hingga 'vaccine rollout' dan 'vaccine passport' menjadi bahasa umum pada pertengahan Maret tahun ini.

 

Kata 'jab', yang dimulai dalam bahasa Inggris AS, sekarang terlihat jauh lebih umum di Inggris, menurut analisis Oxford Language. Di Skotlandia, kata 'jag' telah terbukti menjadi alternatif yang sering digunakan.

 

 

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement