Selasa 28 Sep 2021 05:13 WIB

Rumah Sakit Korpri di Samarinda Resmi Dibangun

RSUD Korpri diharpkan memiliki kekhususan dalam pelayanan kesehatan.

Gubernur Kalimantan Timur, Isran Noor
Foto: Republika/Agung Supriyanto
Gubernur Kalimantan Timur, Isran Noor

REPUBLIKA.CO.ID, SAMARINDA -- Gubernur Kalimantan Timur, Isran Noor menekan tombol sirine tanda dimulainya pembangunan gedung Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Korpri di kawasan Kompleks Stadion Madya Sempaja, Samarinda, Senin (27/9). Rumah sakit berplat merah yang didanai oleh Pemprov Kaltim tersebut didirikan di lahan seluas 3.900 meter persegi dengan luas bangunan 4.639 m2.

Proyek senilai Rp 43,3 miliar itu ditargetkan 128 hari selesai. "Apa yang kita lakukan hari ini, tidak lain upaya memenuhi kebutuhan dasar masyarakat dalam hal kesehatan," kata Isran saat pemancangan tiang Pembangunan RSUD Korpri Samarinda di Jalan KH Wahid Hasyim Samarinda.

Mantan Bupati Kutai Timur ini mengungkapkan, bukan hanya membangun gedung baru, Pemprov juga mencoba merehabilitasi rumah sakit milik daerah lainnya, seperti RSUD Abdul Wahab Syahrani Samarinda. Terlebih, di masa pandemi Covid-19 ini, keberadaan fasilitas kesehatan sangat penting demi melayani masyarakat agar lebih optimal.

Rumah Sakit Korpri diakuinya, menjadi salah satu rumah sakit representatif dan tidak dimiliki di daerah lainnya di Indonesia. Bahkan, orang nomor satu di Kaltim ini berharap RSUD Korpri memiliki kekhususan dalam pelayanan kesehatan agar masalah penyakit yang dialami masyarakat selama ini bisa teratasi.

"Setiap langkah pasti ada kendala, tapi jangan membuat kita berhenti. Apalagi, ini kita bangun untuk kepentingan masyarakat," harap Isran.

Kepala Dinas PUPR Kaltim Aji Muhammad Fitra Firnanda mengatakan, proyek senilai Rp 43,3 M dengan kontraktor PT Telaga Pasir Kuta melibatkan Konsultan Supervisi PT Geomap Internasional Consultant.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement