Jumat 03 Sep 2021 17:54 WIB

Vaksin Merah Putih Diharap Penuhi 50 Persen Kebutuhan

Vaksin Merah Putih masih dalam tahap pengembangan.

Direktur Lembaga Biologi Molekuler Eijkman Amin Soebandrio. Menurut Amin, vaksin Merah Putih nantinya diharapkan bisa penuhi minimal 50 persen dari kebutuhan vaksin nasional.
Foto:

 

Oleh sebab itu, pengembangan Vaksin Merah Putih menjadi suatu kebutuhan yang mendesak demi kepentingan masyarakat dan kemandirian bangsa terhadap vaksin. Keberadaan Vaksin Merah Putih juga dinilai penting untuk memenuhi kebutuhan revaksinasi atau vaksinasi ulang di masa mendatang untuk menjaga kekebalan tubuh masyarakat Indonesia.

photo
Perkembangan uji coba vaksin Covid-19. - (Republika)

"Kekebalan itu tidak terus menerus ada, harus dipelihara karena kan kita lihat sekarang kekebalan sudah ada yang menurun sehingga harus dibutuhkan mungkin suntikan ketiga, setahun lagi suntikan berikutnya," tutur Amin.

Pemerintah terus berupaya meningkatkan kemampuan mempercepat vaksinasi Covid-19. Wakil Menteri Kesehatan (Wamenkes) Dante Saksono Harbuwono menargetkan bisa mencapai 2,3 juta dosis suntikan vaksin per hari dalam bulan September.

"Kami targetkan pada September bisa mencapai 2,3 juta dosis suntikan per hari," kata Dante dalam konferensi pers, Kamis (2/9).

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement