Senin 30 Aug 2021 15:43 WIB

Sebulan Terakhir, Kasus Covid-19 Anak Naik 2 Persen

Angka kematian anak akibat Covid-19 juga belum turun signifikan.

Rep: Rr Laeny Sulistyawati/ Red: Reiny Dwinanda
Tes Covid-19 pada anak. Kementerian Kesehatan menyebut banyak orang tua terlambat mengenali gejala Covid-19 pada anak.
Foto:

Dante menyerukan agar orang tua tidak menunggu anaknya sampai alami sesak napas untuk diperiksakan ke dokter. Bawa anak ke rumah sakit, ketika ada demam atau kehilangan nafsu makan.

photo
Gejala Covid-19 paling umum pada anak. - (Republika)

Dante mengingatkan peran orang tua sangat penting untuk menekan kasus kematian Covid-19 pada anak. Orang tua harus menjaga anaknya agar tidak terkena Covid-19 kemudian menimbulkan klaster, terutama di keluarga.

"Lebih jauh daripada itu, anak bisa juga menjadi carrier. Walau kasus kematian pada anak tidak terlalu tinggi, tetapi anak-anak menyumbang sumber primer klaster yang ada di keluarga," katanya.

Dante menjelaskan, anak yang terinfeksi Covid-19 dapat membahayakan anggota keluarganya yang rentan. Nenek dan kakeknya bisa tertular tanpa disadari.

"Akhirnya, yang meninggal dunia akibat Covid-19 adalah orang dewasa yang punya penyerta (komorbid) di klaster yang sama," ujarnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement