Kamis 13 May 2021 11:48 WIB

Politisi PAN: Jangan Lupakan Prokes Saat Silaturahim

Prokes justru paling penting diterapkan di masa lebaran ini.

Rep: Rizky Suryarandika/ Red: Andi Nur Aminah
Wakil Ketua Komisi IX DPR RI Saleh Partaonan Daulay.
Foto: DPR RI
Wakil Ketua Komisi IX DPR RI Saleh Partaonan Daulay.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Anggota Komisi IX DPR dari Fraksi PAN, Saleh Partaonan Daulay menitip pesan pada masyarakat di momen Idul Fitri, Kamis (13/5). Ia mengimbau masyarakat terus menerapkan protokol kesehatan (prokes).

Saleh berharap agar seluruh anggota masyarakat dapat merayakan Idul Fitri dalam semangat silaturrahim. Ia menekankan silaturrahim ialah hubungan kekeluargaan yang didasari kasih sayang. "Membangun kasih sayang di tengah situasi pandemi adalah dengan cara menjaga agar seluruh keluarga, kerabat, teman, dan orang-orang yang dicintai tetap sehat dan aman. Caranya, bersilaturrahim dengan tetap menjaga protokol kesehatan," kata Saleh kepada Republika.co.id, Kamis (13/5).

Baca Juga

Saleh menekankan prokes justru paling penting diterapkan di masa lebaran ini. Sebab ia khawatir biasanya karena terlalu asyik, banyak orang yang melupakan prokes. "Sementara, akibatnya bisa sangat fatal dan membahayakan keluarga dan kerabat," ujar Saleh.

"Ada juga yang berpikir, ya ini kan semua keluarga sendiri. Semua pasti aman. Tidak ada yang terpapar, dan lain-lain. Padahal, potensi penyebaran virus covid juga bisa terjadi di kalangan keluarga sendiri," lanjut Saleh.

Saleh mengingatkan perlindungan terbaik dari virus Covid-19 adalah dengan penerapan prokes. Adapun vaksinasi adalah pendukung saja. Sebab, ada banyak kasus dimana orang yang telah divaksin masih bisa terpapar virus corona.

"Jangan merasa aman karena sudah divaksin. Kalaupun sudah divaksin, tetaplah menjaga diri dengan penerapan protokol kesehatan. Ini harus disampaikan kepada seluruh keluarga, kerabat, dan sahabat semasa pelaksanaan silaturrahim Syawal beberapa hari ke depan," kata Saleh.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement