Jumat 12 Mar 2021 15:40 WIB

Pasien Covid-19 Sembuh di Wisma Atlet Capai 68.439 Orang

RSD Wisma Atlet saat ini masih merawat 3.313 pasien terkonfirmasi Covid-19.

Pasien positif Covid-19 yang berstatus OTG (Orang Tanpa Gejala) saat beraktivitas di RSDC Wisma Atlet, Jakarta.
Foto: Republika/Putra M. Akbar
Pasien positif Covid-19 yang berstatus OTG (Orang Tanpa Gejala) saat beraktivitas di RSDC Wisma Atlet, Jakarta.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pasien Covid-19 sembuh di Rumah Sakit Darurat (RS) Wisma Atlet, Kemayoran, Jakarta, hingga 12 Maret 2021 dilaporkan berjumlah 68.439 orang. Jumlah pasien sembuh tersebut merupakan akumulasi dari pencatatan sejak 23 Maret 2020.

"Rekapitulasi sejak 23 Maret-12 Maret 2021, pasien terdaftar sebanyak 72.547 pasien, pasien sembuh 68.439 orang," kata Perwira Penerangan Kogabwilhan I Kolonel Marinir Aris Mudian, dalam keterangan persnya, Jumat (12/3).

Lebih lanjut, rekapitulasi pasien sejak 23 Maret 2020 untuk pasien yang berada di tower 4, 5, 6 dan 7 itu mendata terjadi penambahan angka kesembuhan sebesar 438 orang jika dibandingkan dengan angka kesembuhan sebelumnya.

Kemudian, sebanyak 709 pasien dirujuk ke rumah sakit lainnya. Sedangkan untuk data yang meninggal dunia dicatat tetap sebanyak 86 orang.

Rumah Sakit Darurat (RS) Wisma Atlet, Kemayoran, Jakarta, sesuai data Jumat 12 Maret 2021, merawat sebanyak 3.313 pasien terkonfirmasi positif Covid-19. "Perkembangan jumlah pasien rawat inap di RSD Wisma Atlet tower 4, 5, 6 dan 7 total 3.313 orang, 1.658 pria, dan 1.655 perempuan," kata dia.

Baca juga : Pecahkan Rekor Pribadi di Qatar, Rossi Kian Optimistis

Jumlah pasien yang dirawat sebanyak 3.313 orang tersebut berkurang jika merujuk laporan sebelumnya yang didata sebanyak 3.477 orang berstatus positif Covid-19, atau pasien positif itu berkurang 164 orang.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement