REPUBLIKA.CO.ID, DEPOK -- Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 (GTPPC) Kota Depok menyampaikan rilis perkembangan kasus Covid-19 yang mencengangkan yakni kasus positif meningkat tajam. Dalam laporan tersebut pasien positif Covid-19 bertambah cukup banyak yakni 413 orang. Jadi total pasien Covid-19 berjumlah 36.210 orang.
Sedangkan, kasus konfirmasi aktif sebanyak 3.291 orang. Kemudian, suspek aktif sebanyak 732 orang dan kontak erat aktif sebanyak 1.472 orang.
Pada data tersebut terdapat penambahan tiga pasien positif yang meninggal dunia. Dengan demikian jumlah pasien meninggal dunia sebanyak 732 orang atau 2, 02 persen.
Adapun pasien positif sembuh bertambah sebanyak 388 orang. Jumlah total pasien positif sembuh sebanyak 32.187 orang atau 88, 99 persen. Juru Bicara (Jubir) Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 (GTPPC) Kota Depok, Dadang Wihana mengatakan Pemkot Depok terus mengingatkan masyarakat untuk memakai masker, mencuci tangan menggunakan sabun dengan air mengalir serta menjaga jarak aman di luar rumah.
"Selain itu, masyarakat juga diminta untuk menerapkan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) dengan menjaga pola makan, berolahraga dan istirahat yang cukup," kata dia.