Senin 25 Jan 2021 17:47 WIB

Kasus Covid-19 Nyaris Sejuta, Satgas: Jangan Lengah!

Indonesia hanya' butuh 744 kasus baru untuk mencatatkan total sejuta kasus Covid-19.

Rep: Sapto Andika Candra/ Red: Yudha Manggala P Putra
Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Covid-19 Reisa Broto Asmoro. Ilustrasi
Foto:

Kendati begitu, Reisa juga menggarisbawahi bahwa dari angka positif Covid-19 yang nyaris menyentuh 1 juta orang, lebih dari 80 persen (809.488 orang) telah dinyatakan sembuh. Bahkan kelompok penyintas Covid-19 ini membentuk satu wadah komunitas sendiri dan secara kolektif mendonorkan plasma convalescent.

Mereka juga sering ingatkan jangan anggap sepele covid. "Kita tahu bersama bahwa penyakit ini dapat berujung pada gejala berkepanjangan atau long covid," katanya.

Hari ini satgas merilis ada penambahan kasus konfirmasi positif sebanyak 9.994 orang dalam 24 jam terakhir. Angka ini menjadi yang terendah dalam sepekan terakhir. Dengan angka ini, maka jumlah kumulatif kasus Covid-19 nasional mencapai 999.256, nyaris satu juta orang.

Namun penurunan kasus positif hari ini belum tentu menggambarkan kondisi penularan Covid-19 yang sebenarnya. Sudah menjadi pola mingguan bahwa penambahan kasus harian selalu anjlok di hari Ahad-Senin setiap pekan.

Anjloknya angka kasus harian pada Ahad-Senin setiap pekan merupakan imbas dari turunnya kapasitas pemeriksaan pada akhir pekan dan hari libur nasional.

Di luar jebloknya kapasitas testing, tingkat positif atau positivity rate Covid-19 harian masih saja tinggi. Per Senin (25/1) ini tercatat angka positivity rate sebesar 28,9 persen. Terhitung sejak 1 Januari 2021, hanya dua kali dilaporkan angka positivity rate di bawah 20 persen.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement