Selasa 08 Dec 2020 18:25 WIB

Melihat Treasure of Archipelago di Pertunjukan Devdan Bali

Devdan Show-Treasure of Archipelago adalah pertunjukan drama teatrikal khas Bali.

Bali (ilustrasi).
Foto: www.freepik.com
Bali (ilustrasi).

REPUBLIKA.CO.ID, BALI -- Nusa Dua Bali telah dirancang sebagai kawasan wisata pertemuan, insentif, konvensi, dan pameran atau meeting, incentive, convention, dan exhibition (MICE) dengan sentuhan seni yang memikat. Bentangan luas pantainya dilengkapi hotel-hotel internasional yang mewah, juga spa, lapangan golf, dan pusat konvensi kelas dunia. 

Terlebih, kawasan ini juga menawarkan sebuah pertunjukkan drama spektakuler, yaitu Devdan Show-Treasure of Archipelago. Atraksi hiburan ini akan sangat cocok mengisi agenda perjalanan insentif Anda dan rombongan selama berada di Bali.

"Devdan Show-Treasure of Archipelago adalah pertunjukan drama teatrikal yang rutin digelar di Nusa Dua Theatre. Devdan Show pernah diangkat di Majalah Conde Nast Traveller tahun 2012," kata Direktur Wisata Pertemuan, Insentif, Konvensi, & Pameran (MICE) Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Iyung Masruroh, Selasa (8/12).

Devdan Show, kata dia, menyatukan keragaman budaya dari seluruh kepulauan di Indonesia ke dalam satu panggung. Ini bukanlah pertunjukkan musik, melainkan sebuah drama yang memadukan akrobatik dan gerakan tari kontemporer yang terinspirasi dari budaya Indonesia yang memesona.

"Kata devdan berasal dari bahasa Sanskerta 'deva' dan 'dhana' yang berarti anugerah Tuhan. Kekayaan Indonesia merupan anugerah dari Tuhan untuk bangsa Indonesia," kata Iyung.

Iyung menjelaskan Kisah Devdan berawal dari dua bocah yang merupakan bagian dari grup wisatawan merasa bosan dengan perjalanannya. Ia kemudian memisahkan diri dari grupnya dengan memanjat sebuah tebing yang menarik perhatian mereka. Keduanya menemukan sebuah peti yang berisi berbagai benda unik yang akan membawa mereka, beserta penonton, ke dalam sebuah perjalanan menikmati kekayaan Indonesia.

"Selama 90 menit, Anda akan dibawa berkeliling kepulauan Nusantara mulai dari Bali ke Sumatera, Jawa, Kalimantan dan Papua. Selain menampilkan tarian yang berbeda, pertunjukkan ini juga dilatari musik tradisional dari perbagai daerah hingga musik modern seperti hip-hop," kata dia

Pertunjukan ini tentunya menyuguhkan kostum tradisional hingga sentuhan fesyen modern. Sejumlah seniman terkenal baik dari Indonesia maupun dunia internasional ikut serta dalam Devdan Show di belakang panggung. Para pemain dan kru panggung merupakan insan-insan terbaik serta bertalenta dari seluruh Indonesia. 

"Tema kebudayaan Indonesia sengaja diangkat untuk membangkitkan semangat dan rasa nasionalisme kepada generasi muda saat ini. Selain itu, juga memperkenalkan keragaman budaya Indonesia ke seluruh dunia mengingat banyaknya wisatawan mancanegara yang mengunjungi Bali," kata Iyung.

Nusa Dua Theatre sebelumnya bernama Candraloka Amphitheater. Tempat yang paling bergengsi di Nusa Dua ini pernah menjadi tuan rumah Nusa Dua Fiesta dan acara lain setiap tahunnya. Teaternya sendiri memiliki kapasitas 700 orang dan pertunjukkan Devdan telah digelar sejak 2011 di situ

"Untuk mencapai Nusa Dua Theatre, Anda arahkan tujuan ke Nusa Dua yang berlokasi 40 km di selatan Denpasar, Ibukota Provinsi Bali. Akses termudah adalah melalui area Kuta (20-30 menit) dan Jimbaran (15 menit) melewati rute utama yaitu Jl. Bypass Ngurah Rai, yang kemudian diubah namanya menjadi Jl. Bypass Nusa Dua," kata di.

Iyung mengatakan, pertunjukkan ini diselenggarakan empat kali dalam seminggu yaitu pada hari Senin, Rabu, Jumat dan Sabtu pukul 19.00 WITA. Ajaklah anak-anak turut serta dalam mencintai budaya bangsa lewat pertunjukkan Devdan Show. Kursi terbagi menjadi empat kategori yaitu kategori A, B, C dan. Anda bisa langsung melakukan reservasi dan menentukan posisi kursi pada website resmi Devdan Show. 

"Sekitar Nusa Dua Theater terdapat banyak restoran yang menyajikan kuliner Indonesia dan internasional. Cobalah Restoran Uno Italian yang memanjakan Anda dengan pizza dan pasta, atau Ocean Restaurant yang kaya akan hidangan seafood Asia. Apabila mencari kuliner Jepang, silahkan menyambangi Hanabi Restaurant," ujar dia.

"Slavyanka Restaurant akan mempersembahkan pengalaman santap makanan Rusia yang unik, menu-menu asing seperti mushroom sour cream, okroshka, pea soup, russian herring tersedia di sini. Jika rindu masakan Bali, Anda bisa rencanakan makan malam di Pandan Sari atau Paon Bali Fusion. Khusus yang menyukai santap masakan Spanyol dan Brasil, ada Pica Tapas yang menyediakan ini. Semua restoran tersebut terletak 60-200 meter dari Nusa Dua Theater," ujarnya menambahkan.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement