Jumat 09 Oct 2020 18:32 WIB

Pasien Covid-19 di Klaten Terus Bertambah

Jumlah kumulatif pasien terkonfirmasi Covid-19 di Klaten 691 orang.

Pasien Covid-19 di Klaten Terus Bertambah. Ilustrasi Covid-19
Foto: Pixabay
Pasien Covid-19 di Klaten Terus Bertambah. Ilustrasi Covid-19

REPUBLIKA.CO.ID, KLATEN -- Pasien positif Covid-19 di Kabupaten Klaten, Jawa Tengah, hingga saat ini masih terus bertambah dengan tambahan terakhir sebanyak tujuh orang. "Sehingga jumlah kumulatif pasien terkonfirmasi Covid-19 di Klaten menjadi 691 orang," kata Juru bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Klaten Cahyono Widodo, Jumat (9/10).

Ia mengatakan dari total tersebut untuk saat ini sebanyak 72 orang menjalani perawatan di rumah sakit dan melakukan isolasi mandiri, sedangkan 596 orang sembuh, dan 23 orang meninggal dunia. Ia mengatakan untuk tambahan tujuh pasien ini berasal dari Kecamatan Delanggu, Klaten Selatan, Ngawen, Bayat, dan Pedan.

Baca Juga

"Dari tambahan tujuh orang terkonfirmasi Covid-19 baru, terdapat dua orang yang merupakan kontak erat kasus terkonfirmasi Covid-19 sebelumnya," katanya.

Selain itu, tiga orang di antaranya dimungkinkan terpapar pada saat melakukan aktivitas sehari-hari dan dua orang lainnya kemungkinan terpapar pada saat berada di luar daerah. "Saat ini terdapat tiga orang yang sedang menjalani perawatan di rumah sakit, sedangkan empat orang lainnya sedang menjalani isolasi mandiri di bawah pengawasan tim medis," katanya.

Sementara itu, pasien sembuh pada Jumat (9/10) ini bertambah dua orang. Keduanya terkonfirmasi positif Covid-19 sejak 26 September 2020 dan telah menjalani isolasi mandiri di bawah pengawasan tim medis.

"Menurut hasil evaluasi pemeriksaan dari kedua pasien tersebut menunjukkan negatif, maka pasien dinyatakan sembuh. Meskipun sudah dinyatakan sembuh, pasien harus tetap melakukan isolasi mandiri minimal tujuh hari," katanya.

 

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement