Rabu 16 Sep 2020 16:56 WIB

Empat Anggota DPRD DIY Positif Covid-19

Empat anggota DPRD DIY ini tengah menjalani isolasi dan merupakan orang tanpa gejala.

Rep: Silvy Dian Setiawan / Red: Agus Yulianto
Huda Tri Yudiana  di DPRD DIY.
Foto: Republika/Neni Ridarineni
Huda Tri Yudiana di DPRD DIY.

REPUBLIKA.CO.ID, YOGYAKARTA -- Penyebaran Covid-19 di DIY juga terjadi di lingkungan perkantoran, termasuk di DPRD DIY. Wakil Ketua DPRD DIY, Huda Tri Yudiana mengatakan, ada empat anggota DPRD DIY yang sudah terkonfirmasi positif Covid-19.

Empat anggota DPRD DIY ini tengah menjalani isolasi. Huda menyebut, keempatnya merupakan orang tanpa gejala (OTG).

"Atas temuan tersebut, keempat rekan kami yang positif ini sedang menjalani isolasi. Keempatnya dengan kondisi baik," kata Huda di Kantor DPRD DIY, Yogyakarta, Rabu (16/9).

Empat kasus ini didapatkan positif dari screening melalui tes swab Covid-19 yang sudah dilakukan terhadap anggota DPRD. Setidaknya ada 32 anggota DPRD yang menjalani tes swab.

Hingga saat ini, tracing (pelacakan) terhadap kontak erat dari empat anggota DPRD DIY masih terus dilakukan. Selain itu, pelaksanaan screening dengan rapid diagnostic test (RDT) juga telah dilakukan.

"Dari rapid test ada tiga sekwan (sekretaris dewan DPRD DIY) juga dinyatakan reaktif (dari rapid test) dan setelah di-swab Alhamdulillah negatif. Tracing (lebih lanjut) kita serahkan kepada gugus tugas DIY," ujarnya.

Dengan ditemukannya kasus positif ini, pihaknya bakal melakukan tes swab lebih lanjut terhadap seluruh anggota hingga staf DPRD DIY. Ia pun menekankan kepada masyarakat luas agar tidak memandang positif Covid-19 sebagai aib.

"Karena (Covid-19) bisa terjadi kepada siapa saja dan kami mengapresiasi yang antusias melakukan tes swab karena akan ketahuan terpapar atau tidak. Dengan masifnya tracing dan swab, DPRD memberikan contoh bahwa tracing ini harus dilakukan. Kami berinisiatif untuk melakukan uji swab kepada seluruh anggota DPRD DIY," ujarnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement