Jumat 11 Sep 2020 23:35 WIB

Bertambah, Kasus Kematian Covid-19 Magetan Jadi 14 Orang

Pasien terbaru meninggal akibat Covid-19 di Magetan adalah nenek berusia 77 tahun

Petugas menyiapkan liang lahat untuk jenazah kasus COVID-19. Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Magetan, Jawa Timur kembali mencatat satu tambahan kasus kematian pasien terkonfirmasi di wilayah setempat, sehingga pasien meninggal karena COVID-19 naik dari 13 menjadi 14 orang.
Foto: Zabur Karuru/ANTARA FOTO
Petugas menyiapkan liang lahat untuk jenazah kasus COVID-19. Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Magetan, Jawa Timur kembali mencatat satu tambahan kasus kematian pasien terkonfirmasi di wilayah setempat, sehingga pasien meninggal karena COVID-19 naik dari 13 menjadi 14 orang.

REPUBLIKA.CO.ID, MAGETAN -- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Magetan, Jawa Timur kembali mencatat satu tambahan kasus kematian pasien terkonfirmasi di wilayah setempat, sehingga pasien meninggal karena COVID-19 naik dari 13 menjadi 14 orang.

"Berita duka kami wartakan. Hari ini Jumat tanggal 11 September ada satu pasien terkonfirmasi baru yang meninggal dunia," ujar Juru Bicara Satgas Penanganan COVID-19 Kabupaten Magetan Saif Muchlissun dalam keterangannya di Magetan, Jumat (11/9) malam.

Sesuai data, pasien meninggal tersebut terkonfirmasi sebagai kasus ke-286, berinisial SMS (77) seorang nenek warga Kecamatan Sidorejo. "Yang bersangkutan terdaftar sebagai pasien ke-286. Pasien berstatus awal suspek. Sebelum meninggal dunia melakukan perawatan di salah satu rumah sakit di Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah," kata Muchlis.

Ia menambahkan, selain satu pasien meninggal dunia, Kabupaten Magetan juga terdapat satu tambahan pasien sembuh pada Jumat 11 September 2020.

Pasien sembuh tersebut adalah kasus nomor 216 berinisial SSL (59) seorang laki-laki warga Kecamatan Kawedanan yang terkonfirmasi positif pada tanggal 28 Agustus 2020.

Pemkab Magetan meminta warga setempat disiplin mengikuti anjuran pemerintah untuk mematuhi protokol kesehatan. Yakni memperbanyak tinggal di rumah, selalu memakai masker jika beraktivitas di luar rumah, rajin mencuci tangan dengan sabun, menjaga jarak, dan menjauhi kerumunan.

Berdasarkan Peta Sebaran COVID-19 Kabupaten Magetan terkini, Jumat 11 September 2020 pukul 19.00 WIB, terdapat 286 orang kasus konfirmasi. Dari jumlah tersebut terdapat 203 orang sembuh, 14 orang meninggal dunia, dan 69 orang dalam perawatan dan isolasi.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement