Kamis 10 Sep 2020 23:49 WIB

Damkar Jaktim Kerahkan 17 Unit Armada ke Pasar Sulton Cakung

Laporan kejadian diterima petugas Damkar Cakung pukul 17.38 WIB.

Damkar Jaktim Kerahkan 17 Unit Armada ke Pasar Sulton Cakung. Ilustrasi Kebakaran
Foto: Foto : MgRol112
Damkar Jaktim Kerahkan 17 Unit Armada ke Pasar Sulton Cakung. Ilustrasi Kebakaran

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA -- Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Jakarta Timur mengerahkan sedikitnya 17 unit armada pemadam kebakaran ke kawasan Pasar Sulton, Cakung Jakarta Timur, guna melakukan pemadam an terhadap kebakaran rumah tinggal warga, Kamis sore (10/9).

"Meluncur sementara 17 unit ke tempat kejadian perkara (TKP)," kata Kasi Operasional Damkar Jakarta Timur Gatot Sulaeman di Jakarta.

Sebanyak 17 unit armada pompa itu merupakan gabungan dari Jakarta Timur sebanyak 15 unit dan dua unit bantuan dari Jakarta Utara. Gatot mengatakan laporan kejadian diterima petugas Damkar Cakung pukul 17.38 WIB.

Lokasi kebakaran berada di Jalan Kandang Sapi dekat Pasar Sulton Cakung. Belum dilaporkan jumlah unit bangunan yang terbakar dalam kejadian itu. "Masih penanganan api," katanya.

 

sumber : ANTARA
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement