Senin 17 Aug 2020 16:14 WIB

Walkot: Jumlah Pasukan Pengibaran Bendera Juga Dikurangi

Kegiatan perlombaan ditiadakan karena kondisi pandemi Covid-19.

Rep: Eva Rianti/ Red: Bilal Ramadhan
Upacara pengibaran bendera di kantor Wali Kota Jakarta Pusat, Senin (17/8).
Foto: Humas Pemkot Jakpus
Upacara pengibaran bendera di kantor Wali Kota Jakarta Pusat, Senin (17/8).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pemerintah Kota Jakarta Pusat melaksanakan upacara memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-75 Republik Indonesia di halaman Kantor Wali Kota Jakarta Pusat, Senin (17/8) pagi. Upacara peringatan hari kemerdekaan tersebut dipimpin langsung oleh Wali Kota Jakarta Pusat, Bayu Meghantara dan diikuti 50 peserta di lingkungan Pemkot Jakpus.

Wali Kota Jakarta Pusat, Bayu Meghantara mengatakan, pelaksanaan upacara hari ini yang berlangsung di tengah pandemi Covid-19 berbeda dengan tahun sebelumnya. "Hari ini kita melaksanakan upacara tidak seperti biasanya. Jumlah peserta kita kurangi, bahkan termasuk Paskibra juga hanya pasukan inti yang mengibarkan bendera,” kata Bayu, Senin (17/8).

Jika biasanya upacara diikuti seluruh ASN di lingkungan Pemkot Jakarta Pusat, kali ini hanya pejabat eselon 3 di Sekretariat Kota dan UKPD (Suku Dinas/Badan) serta pejabat eselon 4 di Sekretariat Kota, lanjutnya. Bayu mengatakan, membatasi dan menghindari perkumpulan orang merupakan usaha bersama pemerintah dan warga masyarakat agar dapat memutus penyebaran Covid-19.

“Ini jadi usaha kita bersama untuk menghindari kerumunan. Kita harus bisa merdeka dari Covid-19," ujar dia.

Selain menggelar upacara secara terbatas, Wali Kota juga akan mengikuti upacara peringatan detik-detik proklamasi di Istana Merdeka secara virtual dari Ruang Pola pada pukul 10.00 WIB. Wakil Wali Kota, Sekretaris Kota dan Para Asisten Sekko akan turut mengikuti upacara melalui video konferensi. Hal yang sama juga akan dilakukan pada Upacara Penurunan Bendera pada pukul 17.00 WIB.

Sementara itu, terkait dengan kegiatan perlombaan yang dilakukan di tingkat kota untuk memperingati HUT RI seperti tahun-tahun sebelumnya, Bayu mengatakan tahun ini tidak dilakukan karena kondisi pandemi Covid-19.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement