Kamis 06 Aug 2020 23:30 WIB

Pasien Covid-19 Sembuh di Jember Capai 64 Persen

Ada tambahan 10 kasus positif Covid-19 di Jember.

Virus corona dalam tampilan mikroskopik. (ilustrasi)
Foto: EPA/CDC
Virus corona dalam tampilan mikroskopik. (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, JEMBER -- Jumlah pasien yang sembuh dari Covid-19 di Kabupaten Jember, Jawa Timur mencapai 64 persen dari total pasien terkonfirmasi positif Corona sebanyak 424 orang. Hal itu terungkap berdasarkan data Satgas Penanganan Covid-19 Jember yang dirilis pada Kamis malam.

"Alhamdulillah jumlah pasien yang sembuh dari virus corona terus meningkat, yakni mencapai 64 persen atau 272 orang dinyatakan sembuh dari Covid-19 setelah dua kali hasil tes usapnya negatif," kata Juru bicara Satgas Penanganan COVID-19 Jember Gatot Triyono di kabupaten setempat.

Baca Juga

Menurutnya, ada tambahan 19 orang yang dinyatakan sembuh dari Covid-19 setelah dua kali hasil tes usapnya negatif pada Kamis.  "Hari ini juga ada tambahan 10 orang yang terkonfirmasi positif Covid-19, sehingga total warga Jember yang terpapar virus corona mencapai 424 orang dan 138 orang diantaranya atau 32 persen masih dirawat," tuturnya.

Ia mengatakan tren peningkatan kesembuhan pasien Covid-19 di Jember terjadi sejak 31 Juli 2020. Pihaknya mengucapkan terima kasih kepada tenaga medis yang menjadi garda terdepan dalam penanganan virus corona dan pasien yang juga berperan aktif untuk meningkatkan daya tahan tubuhnya.

"Sementara jumlah pasien Covid-19 yang meninggal 14 orang (3,30 persen) dan kasus suspek sebanyak 34 orang, serta kontak erat 3.092 orang," katanya.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement