Senin 27 Jul 2020 05:41 WIB

Mayat Perempuan Ditemukan Mengapung di Kolam Ikan

Beberapa bagian tubuh korban ditemukan sejumlah luka bekas kekerasan

Rep: Bayu Adji P/ Red: Hiru Muhammad
Sesosok mayat perempuan ditemukan di kolam ikan milik warga Kelurahan Sukamaju Kaler, Kecamatan Indihiang, Kota Tasikmalaya, Ahad (26/7).
Foto: dok Polsek Indihiang
Sesosok mayat perempuan ditemukan di kolam ikan milik warga Kelurahan Sukamaju Kaler, Kecamatan Indihiang, Kota Tasikmalaya, Ahad (26/7).

REPUBLIKA.CO.ID, TASIKMALAYA--Polisi melakukan visum atas mayat perempuan yang ditemukan di sebuah kolam ikan milik warga di Kelurahan Sukamaju Kaler, Kecamatan Indihiang, Kota Tasikmalaya, Ahad (26/7). Dari hasil visum itu, ditemukan bekas kekerasan di beberapa bagian tubuh korban.

Kepala Satuan Reserse Kriminal (Kasat Reskrim) Polresta Tasikmalaya, AKP Yusuf Ruhiman mengatakan, secara visual terdapat bekas lebam di bagian wajah dan tangan korban. Lebam di tubuh korban itu diduga bekas tindakan kekerasan. 

"Lebih jelasnya, kita harus autopsi terlebih dahulu," kata dia di Instalasi Pemulasaraan Jenazah RSUD dr Soekardjo Kota Tasikmalaya, Ahad. 

Kendati demikian, ia belum mau menyebutkan mayat perempuan itu merupakan korban pembunuhan atau bukan. Polisi akan terus melakukan pengembangan terkait kasus itu.

Yusuf mengatakan, hingga saat ini polisi belum bisa memastikan identitas korban yang diperkirakan berusia 17-18 tahun itu. Sebab, di sekitar tempat kejadian perkara tak ditemukan tanda pengenal. Ia menyebutkan, di sekitar lokasi hanya ditemukan pakaian korban. 

Lantaran identitas korban belum diketahui, polisi tak dapat meminta persetujuan autopsi kepada keluarga korban. Namun, polisi tetap akan melakukan autopsi karena kondisi jenazah sudah mulai membusuk.  "Kita sedang berkoordinasi dengan dokter. Kalau bisa autopsi malam ini, akan segera kita lakukan," katanya.

Sebelumnya, sesosok mayat perempuan ditemukan di sebuah kolam ikan milik warga di Kelurahan Sukamaju Kaler, Kecamatan Indihiang, Kota Tasikmalaya, Ahad siang. Saat ditemukan, mayat itu telah mengeluarkan bau tak sedap.

Kapolsek Indihiang, Polresta Tasikmalaya, Kompol Didik Rohim mengatakan, polisi menerima informasi dari warga yang kali pertama menemukan mayat itu di tempat kejadian perkara (TKP) pada Ahad sekira pukul 14.30 WIB. Ketika didatangi, posisi mayat dalam keadaan mengambang dan tengkurap.

Menurut dia, korban berjenis kelamin perempuan. Diperkirakan usia korban sekira 18 tahun.  Didik manambahkan, tak ditemukan identitas korban di sekitar lokasi kejadian. Ia menyebutkan, mayat perempuan itu mengenakan baju berwarna hijau, celana jeans, dan sepatu putih. "Kita belum bisa pastikan sduah berapa hari (meninggalnya). Nanti tim yang menentukan," kata dia.

 

 

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement