Clock Magic Wand Quran Compass Menu

Besok, Pelayanan Gerai SIM di Mal Kembali Dibuka

Gerai SIM dibuka lantaran mulai besok sejumlah mal juga akan kembali beroperasi.

Rep: Flori Sidebang
Petugas melayani perpanjangan SIM di gerai Pelayanan Kepolisian Polda Metro Jaya, Mall Pelayanan Publik, Jakarta, Jumat (22/6).
Antara/Sigid Kurniawan Petugas melayani perpanjangan SIM di gerai Pelayanan Kepolisian Polda Metro Jaya, Mall Pelayanan Publik, Jakarta, Jumat (22/6).

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA -- Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas) Polda Metro Jaya akan kembali membuka gerai pelayanan Surat Izin Mengemudi (SIM) di sejumlah mal atau pusat perbelanjaan Jakarta, besok, Senin (15/6). Gerai pelayanan itu terdapat di delapan lokasi.

Sponsored
Sponsored Ads

"Pelayanan unit gerai SIM mall besok akan kembali dibuka," kata Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Sambodo Purnomo Yogo dalam keterangan tertulisnya, Ahad (14/6).

Sambodo mengungkapkan, pembukaan pelayanan gerai SIM lantaran mulai besok sejumlah mal juga akan kembali beroperasi. Selain itu, kata dia, pelayanan di gerai SIM tersebut juga dapat memudahkan masyarakat melakukan proses perpanjangan masa berlaku SIM. Sehingga tidak terjadi antrean panjang pemohon perpanjangan SIM.

Scroll untuk membaca

Sambodo pun memastikan, pelayanan di gerai SIM akan tetap mengedepankan protokol kesehatan yang ketat. Guna mencegah penyebaran virus corona. "Tetap memberlakukan protokol kesehatan Covid-19," ujar dia.

Adapun delapan pelayanan gerai SIM di mal yang mulai beroperasi besok sebagai berikut:

Buka pukul 12.00-18.00 WIB,

-Unit Gerai SIM Gandaria City, Jakarta Selatan.

-Unit Gerai SIM Artha Gading, Jakarta Utara.

-Unit Gerai SIM Pluit Village, Jakarta Utara. 

-Unit Gerai SIM Lippo Mal Puri, Jakarta Barat, buka pukul 10.00-16.00 WIB.

-Unit Gerai SIM Taman Palem, Jakarta Barat, buka pukul 08.00-12.00 WIB.

-Unit Gerai Blok M Square, Jakarta Selatan, buka pukul 10.00-14.00 WIB.

-Unit Gerai SIM Mall Pelayanan Publik (MPP), Jakarta Selatan, buka pukul 08.00-15.00 WIB

-Unit Gerai Tamini Square, Jakarta Timur, buka pukul 11.00-19.00 WIB.

Berita Terkait

Berita Terkait

Rekomendasi

Republika TV

>

Terpopuler

>