Ahad 31 May 2020 01:05 WIB

Update Covid-19 Jatim: Positif 4.600, Meninggal 396

Update Covid-19 Jatim: Positif 4.600, Meninggal 396

Rep: jatimnow.com/ Red: jatimnow.com
Update Covid-19 Jatim: Positif 4.600,  Meninggal 396
Update Covid-19 Jatim: Positif 4.600, Meninggal 396

jatimnow.com - Pasien positif Virus Corona atau Covid-19 di Jatim menjadi 4.600 per hari ini, Sabtu (30/5/2020). Sedangkan pasien yang sembuh tercatat 609, meninggal dunia sebanyak 396 orang.

"Total positif di Jawa Timur menjadi 4.600 orang. Dan yang sembuh hari ini 609 orang dan yang meninggal dunia 396 orang," tegas Gubernur Jatim, Khofifah Indar Parawansa saat jumpa pers di Malang, Sabtu (30/5/2020).

Gubernur Khofifah meminta kepada semua elemen masyarakat untuk tetap meningkatkan kewaspadaan. Karena lebih dari 34 persen orang tanpa gejala (OTG), terkonfirmasi positif Covid-19.

"Tetap harus ada kewaspadaan yang luar biasa bagi semua pihak, semua elemen. Karena memang ada kecenderungan yang OTG terkonfirmasi positif angkanya cukup signifikan masih di atas 34 persen," jelasnya.

4.600 pasien positif Covid-19 itu tercatat setelah ada penambahan 191 kasus hari ini. Mereka berasal dari Tuban 1 orang, Kota Probolinggo 1, Pamekasan 1, Trenggalek 2, Kota Malang 1, Pacitan 1, Banyuwangi 1, Bangkalan 3, Kota Mojokerto 2, Jember 1 orang dan Nganjuk 2 orang.

Kemudian Kabupaten Probolinggo 1, Bojonegoro 4, Sumenep 1, Tulungagung 7, Jombang 8, Ponorogo 7, Gresik 5, Lamongan 8, Kabupaten Kediri 10, Sidoarjo 23 dan Surabaya 101 orang.

Dengan adanya penambahan kasus tersebut, maka sampai hari ini warga yang terkonfirmasi positif di Jatim menjadi 4.600 orang. Dari jumlah itu, yang masih dirawat sebanyak 3.576 orang atau setara 77,74 persen.

Untuk pasien positif Covid-19 yang sembuh pada hari ini ada penambahan 20 orang. Mereka berasal dari Kota Batu 1 orang, Magetan 7, Pamekasan 2, Lumajang 1, Sidoarjo 2, Ponorogo 1, Nganjuk 1 dan Bojonegoro 1 orang.

Dengan penambahan 20 orang itu, maka sampai hari ini pasien sembuh di Jatim jadi 609 orang atau setara 13,24 persen.

Untuk pasien meninggal dunia juga bertambah 24 orang hari ini. Mereka berasal dari Tuban 1 orang, Pamekasan 1, Gresik 1, Sidoarjo 5, Jombang 1 dan Surabaya 15 orang. Dengan penambahan itu, maka pasien meninggal dunia di Jatim jadi 396 orang atau setara 8,61 persen.

Untuk pasien dalam pengawasan (PDP) sampai hari ini mencapai 6.595 orang. Dari jumlah tersebut yang masih diawasi sebanyak 3.174 orang atau setara 48,13 persen.

Sedangkan orang dalam pemantauan (ODP) sampai hari ini sebanyak 24.190 orang. Dari jumlah itu, yang masih dipantau sebanyak 4.081 orang atau setara 16,87 persen. Lalu orang tanpa gejala (OTG) hingga hari ini mencapai 18.825 orang.

Disclaimer: Berita ini merupakan kerja sama Republika.co.id dengan jatimnow.com. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi berita menjadi tanggung jawab jatimnow.com.
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement