Jumat 29 May 2020 03:27 WIB

Jasa Marga Catat 171 Ribu Kendaraan Menuju Jakarta

Masyarakat diimbau agar tidak mudik atau piknik guna mencegah penyebaran Covid-19

Rep: Mabruroh/ Red: Hiru Muhammad
Kendaraan melintas di ruas tol Tangerang-Jakarta di Kebon Nanas, Kota Tangerang, Banten, Kamis (2/4/2020). PT Jasa Marga (Persero) memastikan penutupan jalan tol di wilayah Jabodetabek untuk sementara waktu dalam rangka pembatasan sosial berskala besar (PSBB) masih menunggu keputusan resmi dari pemerintah pusat
Foto: ANTARA/FAUZAN
Kendaraan melintas di ruas tol Tangerang-Jakarta di Kebon Nanas, Kota Tangerang, Banten, Kamis (2/4/2020). PT Jasa Marga (Persero) memastikan penutupan jalan tol di wilayah Jabodetabek untuk sementara waktu dalam rangka pembatasan sosial berskala besar (PSBB) masih menunggu keputusan resmi dari pemerintah pusat

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA--Jasa Marga mencatat sebanyak 171.046 kendaraan menuju Jakarta melalui arah Timur, arah Barat dan arah Selatan sejak 25 hingga 27 Mei 2020. Menurut catatan Jasa Marga total volume lalu lintas yang menuju Jakarta turun 69 persen, dibandingkan dengan lalin periode yang sama di Lebaran 2019.

"Untuk distribusi lalu lintas menuju Jakarta sebesar 31,7 persen dari arah Timur, 34,2 persen dari arah Barat dan 34,1 persen dari arah Selatan," ujar Corporate Communication and Community Development Group Head PT Jasa Marga (Persero) Tbk. Dwimawan Heru dalam siaran pers, Kamis (28/5).

Heru menuturkan, lalu lintas dari arah timur menuju Jakarta di Gerbang Tol (GT) Cikampek Utama 2, sebanyak 30.645 kendaraan menuju Jakarta. Kemudian di GT Kalihurip Utama 2, dengan sebanyak 23.650 kendaraan menuju Jakarta. Total kendaraan menuju Jakarta dari arah Timur, turun sebesar 80 persen dibandingkan dengan lalin Lebaran 2019.

Sedangkan dari arah Barat, Jasa Marga mencatat jumlah kendaraan yang menuju Jakarta melalui GT Cikupa tercatat sebanyak 58.426 kendaraan. Jumlah ini turun sebesar 52 persen dari Lebaran 2019.

Kemudian, dari Arah Timur, jumlah kendaraan yang menuju Jakarta melalui GT Ciawi 2 tercatat sebesar 58.325 kendaraan. Jumlah ini turun sebesar 63 persen dari Lebaran 2019.

"Jasa Marga mengimbau kepada pengguna jalan tol untuk berpartisipasi aktif dalam mencegah penularan Covid-19, dengan tidak mudik lebaran dan tidak piknik di Lebaran Tahun 2020. Selain itu batasi perjalanan dan jaga jarak, keluar rumah hanya untuk keadaan yang mendesak serta wajib mengenakan masker jika harus beraktivitas di luar rumah," ujarnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement