Senin 30 Mar 2020 22:10 WIB

Pasien Positif Covid-19 di Sumut Bertambah Jadi 20 Orang

Jumlah pasien positif Covid-19 di Sumut meningkat 30 persen dari sebelumnya 14 orang.

Petugas penggali kubur menggunakan alat pelindung diri (ADP) bersama kerabat keluarga memakamkan Pasien Dalam Pengawasan (PDP) Covid-19 di Medan, Sumatra Utara (Sumut). Pasien Positif Covid-19 di Sumut bertambah menjadi 20 orang pada Senin (30/3).
Foto: SEPTIANDA PERDANA/ANTARA FOTO
Petugas penggali kubur menggunakan alat pelindung diri (ADP) bersama kerabat keluarga memakamkan Pasien Dalam Pengawasan (PDP) Covid-19 di Medan, Sumatra Utara (Sumut). Pasien Positif Covid-19 di Sumut bertambah menjadi 20 orang pada Senin (30/3).

REPUBLIKA.CO.ID, MEDAN -- Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Provinsi Sumatra Utara (Sumut) Mayor Kes dr Whiko Irwan mengatakan, jumlah pasien yang dinyatakan positif terpapar virus corona atau Covid-19 hingga Senin (30/3) berjumlah 20 orang.

"Data ini meningkat 30 persen dari hari sebelumnya berjumlah 14 orang. Dari 20 pasien positif Covid-19 ini, dua orang telah meninggal dunia, sedangkan 18 orang lainnya masih dirawat," katanya.

Baca Juga

Sementara itu, kenaikan kembali terjadi terhadap jumlah orang dalam pengawasan (ODP). Ia menjelaskan, kenaikan mencapai 12,1 persen dari angka 2.556 orang menjadi 2.909 orang.

Sedangkan untuk pasien dalam pengawasan (PDP), ia menjelaskan, jumlahnya menurun 1.3 persen dari jumlah sebelumnya 77 orang, kini menjadi 76 orang.

"Sedangkan untuk pasien negatif COVID-19 berjumlah 23 orang dengan rincian 12 orang masih dirawat, 11 orang sudah dipulangkan," ujarnya.

Pemerintah Provinsi Sumut terus mensosialisasikan upaya pencegahan ke kabupaten/kota. Daerah diminta menerapkan protokol yang berlaku secara nasional, yakni social distancing dan menghindari kerumunan.

PT KAI juga berkontribusi dengan mengurangi perjalanan kereta di berbagai wilayah Sumut. Tujuannya untuk menekan penyebaran Covid-19 agar tak terus meluas.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement