Kamis 27 Feb 2020 19:28 WIB

Virus Corona Jelang Olimpiade, Menpora Tunggu Kemenkes

Penundaan atau pembatalan Olimpiade 2020 menjadi urusan dalam negeri Jepang.

Rep: Muhammad Ikhwanuddin/ Red: Endro Yuwanto
Menpora Zainudin Amali
Foto: Republika/Prayogi
Menpora Zainudin Amali

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) RI, Zainudin Amali menunggu rekomendasi Kementerian Kesehatan (Kemenkes). Ini terkait wabah virus corona jelang Olimpiade Tokyo 2020, Juli mendatang.

"Saya kira, kita punya pemerintah, ada Kemenkes. Kita tunggu dari situ. Apa yang disampaikan Kemenkes itu yang kita ikuti," kata Zainudin di Kantor Kemenpora, Jakarta, Kamis (27/2).

Terkait keputusan batal atau tidaknya olimpiade. Menpora memilih menyerahkan sepenuhnya pada penyelenggara olimpiade di Jepang.

Menurutnya, penundaan atau pembatalan pesta olahraga terbesar di dunia itu menjadi urusan dalam negeri Jepang. "Kita tidak mungkin memutuskan langkah di luar kompetensi. Apalagi urusan kesehatan, ini virus, berarti urusan Kemenkes," ucapnya.

Menpora memastikan, pemusatan latihan nasional (pelatnas) kontingen Indonesia jelang olimpiade tetap berjalan sesuai rencana. Kalaupun olimpiade batal, maka pembinaan keolahragaan di dalam negeri juga tetap berjalan.

"Pasti (pembinaan olahraga tetap berjalan) dong, olimpiade bukan patokan. Target kita memang agar bisa berprestasi di olimpiade, tapi pembinaan jalan terus," jelas Zainudin.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement