Selasa 25 Feb 2020 15:12 WIB

PDAM Tirta Benteng Kirim Air Bersih untuk Korban Banjir

PDAM Tirta Benteng mengirim 12 ribu liter air bersih.

PDAM Tirta Benteng Kirim Air Bersih untuk Korban Banjir.
Foto: Republika/Muslim AR
PDAM Tirta Benteng Kirim Air Bersih untuk Korban Banjir.

REPUBLIKA.CO.ID, TANGERANG -- PDAM Tirta Benteng mengirimkan bantuan 12 ribu liter air bersih kepada masyarakat korban banjir seiring dengan matinya aliran listrik dan untuk memenuhi kebutuhan pokok warga.

Humas PDAM Tirta Benteng, Ikhsan Sodikin di Tangerang, Selasa (25/2), mengatakan PDAM langsung mengirimkan 12 ribu liter air bersih di dua lokasi banjir. Di Periuk, PDAM mengirim 4.000 liter air. Sedangkan 8.000 liter air bersih dikirim ke Kelurahan Gebang Raya agar warga tetap dapat menggunakan air bersih dalam kondisi banjir saat ini.

Baca Juga

“Sejauh ini, kami baru kirim ke dua wilayah ini sesuai kebutuhan lokasi banjir. Untuk wilayah Periuk, kami siapkan di RW 15/ RT 4. Sedangkan di Kelurahan Gebang Raya kami suplai di tiga RW, yaitu RW 21, RW 22, dan RW 25,” katanya

Air bersih akan kembali dipasok bila menerima tempat penampungan air warga mulai kosong. Pelebaran distribusi air bersih juga akan dilakukan jika mendapat laporan kebutuhan air bersih di wilayah lain yang membutuhkan.

“Pemerintah Kota Tangerang bersama PDAM memastikan suplai air bersih untuk korban banjir agar warga tetap dapat menikmati air bersih,” katanya.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement