jatimnow.com - Tiga korban tewas satu keluarga yang mengalami kecelakaan di KM 772 di Jalan Tol Pandaan arah Kejapanan dimakamkan dalam satu liang lahat di TPU Desa Ploso, Selopuro, Kabupaten Blitar. Para korban adalah Dewi Ferdiana (37) dan dua anaknya yaitu Syifa Aulia (10) dan Adhan Wijaya (7 bulan).
Baca juga: Mobil Berpenumpang Satu Keluarga Tabrak Truk di Tol Pandaan, 3 Tewas
"Benar dalam satu liang lahat tetapi dibuatkan blok sendiri-sendiri," kata Burhanudin, paman korban, Jumat (3/1/20).
Ketiga korban naik Honda Civic bernopol AG 1795 KI yang dikemudikan Dariyanto (39) suami korban mengalami kecelakaan pada Kamis (2/1/2019). Mobil itu ditumpangi oleh seluruh keluarga Dariyanto yakni Dewi Ferdiana (37), serta tiga anaknya Syifa Aulia (10), Reyhan Wijayanto (1), dan Adhan Wijaya (7 bulan).
Hanya Dariyanto dan anak kedua Reyhan Wijayanto yang selamat dalam insiden itu. Istri dan anak pertama serta terakhir yang baru berusia tujuh bulan tewas di lokasi kejadian.
"Katanya Pak Polisi, rata-rata luka parah di kepala. Anaknya yang terakhir sedang dipangku ibunya," ujarnya.
"Keluarga sedang pulang ke Gresik. Di sini (Blitar) sudah lima hari liburan. Suaminya kerja di Gresik jadi anak istrinya ikut tinggal di sana," sambungnya.
Menurut keterangan polisi kepada kerabat korban, Dariyanto diduga mengantuk sehingga tidak mampu mengendalikan laju mobilnya hingga menabrak Truk boks Mitsubishi Fuso bernopol B 9279 YS yang sedang ganti ban di bahu jalan.
"Orangnya (Dariyanto) baik kok. Nggak pernah minum atau apa. Jenazah begitu langsung dimakamkan," tutup Burhan.