Rabu 04 Dec 2019 23:37 WIB

Experian Buka Kantor Baru

Pada Februari 2020, Experian menyelenggarakan konferensi Asia Pasifik perdananya.

Experian mengumumkan pembukaan kantor Indonesia baru di gedung World Trade Centre (WTC) 3, Jakarta.
Foto: Istimewa
Experian mengumumkan pembukaan kantor Indonesia baru di gedung World Trade Centre (WTC) 3, Jakarta.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA – Experian selaku pemimpin dunia dalam layanan informasi dan analitik, mengumumkan pembukaan kantor Indonesia baru di gedung World Trade Centre (WTC) 3, Jakarta.

Kantor baru ini merupakan bukti dari komitmen Experian terhadap Indonesia dan pertumbuhan kuat yang dialami perusahaan sejak memulai operasi di negara ini di tahun 2014.

Kantor baru yang merupakan fasilitas permanen dan pusat operasional Experian ini terletak di gedung WTC 3 di Jalan Jenderal Sudirman, jalan raya utama yang membentang arah utara-selatan Jakarta. Kantor ini memiliki fasilitas konferensi mutakhir, perangkat kolaborasi dan produktivitas yang modern, yang sejajar dengan kualitas kantor-kantor Experian yang berstandar internasional di dunia.

Lokasi strategis di jantung kawasan pusat bisnis dan Segitiga Emas Jakarta membuat Experian berada di posisi yang dekat dengan para klien dan calon kliennya. Kegiatan bisnis Experian di Indonesia berkembang dengan pesat sejak awal kehadirannya di negara ini di tahun 2014. Sejak saat itu pula Indonesia merupakan salah satu pasar paling cepat berkembang untuk Experian di Asia Pasifik.

Pertumbuhan ini didorong oleh pesatnya digitalisasi Indonesia seperti yang ditunjukkan oleh Google-Temasek’s economy SEA 2019 report bahwa Indonesia merupakan rumah bagi ekonomi internet yang tercepat berkembang dan terbesar di Asia Pasifik. Di mana diperkirakan nilainya akan mencapai 130 miliar Dolar AS di tahun 2025.

“Experian berkembang semakin kuat di Asia Pasifik selama dekade ini. Kami bangga atas prestasi cemerlang yang dihasilkan oleh rekan Indonesia kami dan memiliki kantor permanen di jantung Jakarta menunjukkan kuatnya komitmen kami kepada Indonesia dan membuat kami berada di posisi yang dekat dengan pelanggan kami. Memperluas jejak kaki kami di Indonesia merupakan bagian dari visi kami yang lebih luas untuk menawarkan solusi-solusi yang inovatif untuk kalangan bisnis dan pada saat yang sama mempercepat penerapan inklusi keuangan di Asia Pasifik,” kata Chief Executive Officer Experian Asia Pacific, Ben Elliott, dalam rilisnya, Rabu (4/12).

Pada Agustus 2018, Experian adalah investor utama bagi C88, perusahaan induk CekAja.com, putaran pendanaan Series C berhasil. Teknologi dan analitik Experian terbaik di kelasnya saat ini sedang ditampilkan oleh CekAja.com melalui platform Experian Atlas, sebuah platform teknologi yang memperkuat ekosistem digital yang berfokus pada konsumen dengan memanfaatkan data dan analitik untuk membantu masyarakat mendapatkan akses kredit yang lebih adil serta memungkinkan inklusi keuangan di seluruh dunia.

Kolaborasi ini merupakan yang pertama dari beberapa kemitraan bisnis Experian dengan pasar keuangan daring di Asia Tenggara. Experian Indonesia menawarkan ragam produk dan solusi seperti Decisioning & Analytics (pengambilan keputusan dan analitik), Data Quality (kualitas data), dan Audience Targeting (menyasar audiens).

Experian Indonesia juga telah meningkatkan layanan solusi Identity & Fraud (identitas & pemalsuan) dengan menyediakan platform peraih penghargaan, CrossCore. Platform ini membantu bisnis-bisnis memperbaiki deteksi aksi pemalsuan dan memungkinkan bisnis-bisnis untuk memberikan pengalaman pelanggan tanpa gesekan.

Selama lebih dari lima tahun terakhir, Asia Pasifik telah menjadi salah satu pasar utama untuk Experian. Asia Tenggara telah menjadi pasar utama bagi Experian untuk menawarkan kemampuan baru untuk melepaskan penggunaan data alternatif untuk inklusi keuangan dan di kawasan ini, Experian memiliki kantor di Singapura, Malaysia, Indonesia, Thailand dan Vietnam.

Dev Dhiman selaku Managing Director, Southeast Asia & Emerging Markets, Experian mengatakan, bersama dengan rekan-rekan di Experian Indonesia, ia berbahagia dengan pembukaan kantor baru kami hari ini. Ini tidak mungkin terjadi tanpa rekan-rekan di kantor Jakarta kami dan hubungan erat yang telah kami bina dengan para klien dan mitra.

Sebagai salah satu dari ekonomi berkembang tercepat di dunia, Indonesia telah membantu kami untuk memperkuat perkembangan Experian di Indonesia dan memampukan kami untuk membantu bisnis dan konsumen di Indonesia.

“Dengan potensi ekonomi dan digital yang kuat, kami yakin Indonesia akan tetap menjadi pasar yang penting bagi Experian. Kami yakin bahwa solusi digital pertama kami akan membawa manfaat bagi banyak bisnis dan konsumen, dan meningkatkan aksesibilitas dan keterjangkauan ke layanan-layanan keuangan,” kata Dev.

Pada Februari 2020, Experian akan menyelenggarakan konferensi Asia Pasifik perdananya, VISION2020, di Singapura. Nuansa akrab yang dibawa oleh VISION2020 memungkinkan bagi kesempatan membangun jejaring unik dan berbicara dengan para ahli pemikir industri di berbagai bidang dari seluruh kawasan.

Acara ini juga memberikan kesempatan bagi pimpinan bisnis di Indonesia untuk belajar mengenai praktek terbaik di pasar-pasar lain, menjelajah potensi bisnis, dan memahami bagaimana klien-klien lain memanfaatkan solusi yang ditawarkan Experian.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement