jatimnow.com - Kebakaran yang terjadi di Pasar Beras Bendul Merisi Surabaya mengakibatkan jadwal satu kereta api (KA) terlambat untuk berangkat.
"Kereta Api Penataran, Surabaya jurusan Malang-Blitar tertahan 10 menit di Stasiun Wonokromo dan sekarang sudah bisa melintas," kata Suprapto, Manager Humas KA Daop 8 Surabaya, Sabtu (16/11/2019).
Selain mengakibatkan satu kereta tertunda keberangkatannya, ada kabel saluran antar lintasan dari Wonokromo hingga Waru terputus.
"Kabel terputus tersebut mengakibatkan komunikasi yang biasanya digunakan sebagai saluran telepon untuk saat ini disiasati menggunakan seluler atau handphone," ujarnya.
Kebakaran Pasar Beras Bendul Merisi Surabaya selain meludeskan puluhan lapak ada sedikitnya 6 mobil yang parkir di dalam pasar turut terpanggang.
Kencangnya tiupan angin memicu api merembet ke kios-kios lainnya dengan cepat. Api berkobar dari dalam masing-masing kios pasar yang ada di depan rumah sakit angkatan laut dr Ramelan itu.
Imbas kebakaran mengakibatkan Jalan Raya Wonokromo dari arah Darmo Trade Center ke arah Waru ditutup.