Ahad 10 Nov 2019 21:45 WIB

Seni Lukis Wajah Warnai Peringatan Hari Pahlawan di Juanda

Seni lukis wajah mewarnai peringatan Hari Pahlawan di Bandara Juanda Surabaya.

Ilustrasi.
Foto: Antara/M Ibnu Chazar
Ilustrasi.

REPUBLIKA.CO.ID, SIDOARJO -- Seni lukis wajah dengan tema pahlawan mewarnai peringatan Hari Pahlawan yang berlangsung di Bandara Internasional Juanda Surabaya, di Sidoarjo, Jawa Timur, Ahad (10/11).

Salah satu peserta lukis wajah Khuswatus Solihin, saat dikonfirmasi mengatakan bahwa kegiatan itu dilakukan untuk menyemarakkan peringatan Hari Pahlawan yang diperingati setiap tanggal 10 November.

"Ada tantangan tersendiri dalam melukis wajah karena proses pelaksanaan dibatasi dengan waktu selama 30 menit," katanya.

Ia menjelaskan, rata-rata tema yang dilukis adalah perjuangan, dengan warna merah dan juga putih, seperti bendera kebangsaan Republik Indonesia. "Tadi saya juga spontanitas mengambil tema tersebut," ujarnya

Sementara itu, Yuan salah satu peserta yang dilukis wajahnya, menjelaskan dirinya baru pertama kali mengikuti kegiatan itu.

"Baru pertama kali mengikuti kegiatan itu, rasanya seperti dirias biasa. Sangat tertarik, semoga ke depan bisa lebih baik lagi," katanya.

Kegiatan yang berlangsung di lobiTerminal 2 Bandara Internasional Juanda Surabaya itu sempat menarik perhatian pengunjung yang kebetulan menggunakan jasa angkutan udara.

Bahkan, tidak jarang dari para penumpang yang menggunakan kamera telepon genggam mereka untuk mengabadikan kegiatan itu.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement