Sabtu 02 Nov 2019 19:47 WIB

Beredar Poster Wabup Maju Pilbup, Ini Kata Bupati Ponorogo

Bupati Ponorogo mengatakan sang wakil bupati belum pernah bicara pencalonannya

Rep: jatimnow.com/ Red: jatimnow.com
.
.

jatimnow.com - Beredarnya poster Wakil Bupati Ponorogo, Soedjarno 'Ngopi Ngobrol Pinter karo Mbah Djarno menuju Ponorogo Beradab, Maju Makmur dan Berkeadilan' ditanggapi oleh Bupati Ipong Muchlissoni.

"Sampai dengan hari ini, belum pernah bicara dengan saya kalau mau maju bupati. Jadi sejauh ini belum ada pembicaraan apapun," kata Bupati Ipong, Sabtu (2/10/2019).

Dirinya baru mengetahui Soedjarno akan maju menjadi calon bupati (Cabup) Ponorogo dari media sosial (medsos). Menurutnya, kalaupun Soedjarno maju, maka diharapkan akan tetap berpegang pada komitmen.

Saat itu, Soedjarno melamar tahun 2015 jadi wakil bupati dan hanya berkeinginan cukup satu periode saja.

"Setelah itu Mbah Djarno ingin pensiun. Kalau berpegang saat itu, saya tidak bisa berkomentar kalau beliau maju," ujarnya.

Bupati Ipong melanjutkan, meski ada komitmen maju sekali namun tetap ada kemungkinan untuk kembali menggandeng Soedjarno kembali.

"Tapi keputusan belum dan peluang masih terbuka. Tapi kalau beliau merasa pantas jadi calon bupati ya berarti bisa diartikan sendiri," ujar kader NasDem ini.

Selama empat tahun berpasangan dengan Soedjarno, selama ini Bupati Ipong mengaku tidak ada masalah.

"Itu saja yang saya kaget dan terheran ketika mendengar beliau maju bupati. Kalau itu bener saya jadi mempertanyakan," ujarnya.

Bupati Ipong mengaku telah 4 hari terakhir masih berkomunikasi dengan Soedjarno. Dirinya juga sempat menanyakan poster yang beredar luas di medsos.

"Niku lare-lare pak (Itu anak-anak pak). Makanya saya belum berani menjawab, karena beliau belum pernah ngomong ke saya," tegasnya.

Wabup Soedjarno sendiri mengaku tidak tahu menahu soal poster yang beredar tersebut. Ia mnegakui jika memang dirinya bertemu dengan beberapa komunitas di Ponorogo dan sempat disinggung soal Pilkada 2020.

"Waktu itu saya hanya menjawab apapun yang terjadi atas kehendak Allah. Kalau memang digariskan kesana ya pasti ada jalan, kalau tidak ya jauhkan dari rasa keinginan ke sana (bupati)," jelasnya.

Berawal dari pembicaraan tersebut, kemudian muncul poster tersebut dan menyebarluas lewat media sosial. Namun secara pribadi Soedjarno mengakui ada keinginan untuk maju sebagai Bupati Ponorogo.

"Kalau memang digariskan jadi bupati ya jalani saja," pungkasnya.

Disclaimer: Berita ini merupakan kerja sama Republika.co.id dengan jatimnow.com. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi berita menjadi tanggung jawab jatimnow.com.
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement