Kamis 31 Oct 2019 15:28 WIB

Polisi Siap Kawal Keamanan Tour de Singkarak

Polisi ingin Tour de Singkarak berjalan aman.

Rep: Febrian Fachri/ Red: Muhammad Hafil
Sejumlah pebalap lepas dari garis start pada etape keempat Tour de Singkarak 2018 di Pantai Cimpago Padang, Sumatera Barat, Rabu (7/11/2018).
Foto: Antara/Iggoy el Fitra
Sejumlah pebalap lepas dari garis start pada etape keempat Tour de Singkarak 2018 di Pantai Cimpago Padang, Sumatera Barat, Rabu (7/11/2018).

REPUBLIKA.CO.ID,BATUSANGKAR--Kepolisian Resor (Polres) Tanah Datar hari ini, Rabu (30/10) melakukan apel gelar pasukan pengamanan Tour de Singkarak 2019 ini. Apel dilaksanakan di halaman depan Istano Basa Pagaruyung. Apel ini dipimpin Kapolres Tanah Datar AKBP Rokhmad Hari Purnomo.

"Kami ingin Tour de Singkarak 2019 berjalan aman, lancar. Kami akan senantiasa melakukan koordinasi dan kerjasama dengan unsur aparat lain yang terkait dengan penyelenggaraan pengamanan tour de Singkarak 2019," kata Rokhmad.

Baca Juga

Apel persiapan pasukan pengamanan Tour de Singkarak ini diikuti 250 orang personel. Apel ini juga dihadiri Wakil Bupati Tanah Datar Zuldafri Darma, Dandim 0307 TD Letkol Inf Edi S. Harahap, Kebangpol serta OPD Kabupaten Tanah Datar.

Pasukan yang hadir antara lain dari 1 pleton TNI, 1 pleton Ba Polres, 1 pleton Ba Sat Lantas, 1 pleton Ba polsek, 1 pleton Pol PP dan Damkar, 1 pleton Dinas Perhubungan, 1 pleton Dinas kesehatan.

"Mari kita sukseskan tour de Singkarak 2019 serta laksanakan tugas pengamanan sebaik-baiknya dengan penuh rasa tanggung jawab," ucap Kapolres Tanah Datar.

Tanah Datar akan dilintasi dua etape TdS 2019. Pertama adalah etape I pada Sabtu (2/10). Etape 1 ini dibuka di Pariaman pada Sabtu (2/10). Setelah pembukaan, pembalap akan memulai start dari Pantai Gondoriah Kota Pariaman menuju garis finis di Istano Basa Pagaruyung di Tanah Datar.

Selanjutnya Tanah Datar dilintasi ketika etape VI pada Kamis (7/10). Di situ wilayah Tanah Datar hanya dilintasi sebagian di daerah Ombilin, Danau Singkarak. Pada etape ini pembalap akan memulai start di Dermafa Singkarak menuju garis finis di taman kota Padang Aro, Kabupaten Solok Selatan.

 

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement