REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Menteri Pemuda dan Olah raga (Menpora) RI, Zainuddin Amali mengaku belum memikirkan langkah setelah Indonesia dipilih menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20, 2021 mendatang.
"Ya belum, ini kami mau berkoodrinasi, saya akan menghadap presiden untuk melaporkan secara resmi. Kemudian kami akan minta arahan dari beliau, baru secara teknis kami akan kerja di lapangan," kata Zainuddin di kantor Kemenpora, Jakarta, Kamis (24/10).
Setelah berkomunikasi lewat sambungan video dengan Sekretaris Jendral PSSI, Ratu Tisha, Zainuddin memastikan pihaknya akan maksimal mempersiapkan seluruh kebutuhan sebagai tuan rumah.
"Kita harus sukses penyelenggaraan dan sukses juga prestasinya. Itu harus, karena tim nasional U-20 juga harus dipersiapkan dengan benar," ucapnya.
Zainuddin mengaku tak keberatan dibebani tugas berat sebagai menteri saat rentetan ajang olahraga seperti PON Papua 2020 dan Piala Dunia U-20 2021 berada di bawah kepemimpinannya.
Menurut kader partai Golkar itu, selama pekerjaan berat dilakukan bersama-sama, maka akan selesai sesuai dengan rencana. "Kami harus nikmati pekerjaan itu, insya Allah hasilnya akan maksimal," ujarnya.