Jumat 18 Oct 2019 07:36 WIB

Hujan Es dan Angin Kencang Hantam Cianjur, Pohon Timpa Kendaraan

Hujan es disertai angin kencang menghantam Cianjur

Rep: ayobandung.com/ Red: ayobandung.com

CIANJUR, AYOBANDUNG.COM -- Hujan es disertai angin kencang menghantam Cianjur, Kamis (17/10/2019) sore. Akibatnya, beberapa pohon tumbang menimpa mobil dan motor.

Pantauan Ayobandung.com, pohon tumbang terjadi di Komplek Pemkab Cianjur menimpa mobil Toyota Fortuner dan dua unit motor, di halaman parkir kantor BRI Cabang Cianjur mobil, dan 3 motor tertimpa pohon tumbang, pinggir SD Negeri Ibu Dewi dan Dr Muwardi (bypass).

Berdasarkan laporan yang diterima Sekretaris BPBD Cianjur Sugeng Supriyatno, sejumlah pohon tumbang menimpa mobil dan motor.

"Laporan sementara, kejadian hujan deras hari ini disertai angin kencang dan hujan es mengakibatkan terjadi pohon tumbang di beberapa titik. Di antaranya di komplek Pemkab Cianjur, di halaman kantor BRI Cabang Cianjur, di Jalan Siliwangi dekat kantor Polsek Cianjur, dan di By Pass (Jalan Dr Muwardi)," terang Sugeng.

Hingga saat ini, dilaporkan tak ada korban luka atau jiwa akibat hujan badai tersebut. Sugeng mengaku belum bisa menaksir nilai kerugian akibat bencana tersebut.

"Kami masih lakukan assessment di lapangan untuk menaksir nilai kerugian material yang ditimbulkan akibat bencana ini," jelasnya.

Seorang saksi mata, staf Satpol PP Kabupaten Cianjur, Zaenal Muttaqien, mengaku, saat kejadian ia tengah berada di pos jaga di pintu gerbang Pemkab Cianjur. Awalnya hanya hujan biasa. Tak lama terjadi angin kencang.

"Saya sedang piket di pos depan. Awalnya hujan biasa dulu, kemudian ada angin seperti puting beliung gitu. Sekitar 10 menitan, terdengar suara pohon roboh. Gubrak," terang Zaenal.

Spontan Zaenal beranjak melihat ke arah suara. Saat itu, ia mendapati pohon jengjeng yang berada di belakang pos jaga tumbang menimpa mobil dan sepeda motor yang sedang terparkir.

"Ada mobil satu jenis Fortuner warna putih. Punya ibu Fenti, pegawai di pemda juga. Kemudian ada motor Beat dan motor Smash. Tidak ada korban, cuma kendaraan saja rusak-rusak. Kedua sepeda motor itu punya pengawai pemda," pungkasnya.

Disclaimer: Berita ini merupakan kerja sama Republika.co.id dengan ayobandung.com. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi berita menjadi tanggung jawab ayobandung.com.
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement