Jumat 04 Oct 2019 17:53 WIB

Peringati Hari Batik, SMPN 8 Surakarta Gelar Aneka Lomba

Salah satu lomba adalah melukis batuk di talenan.

Rep: Joglosemar/ Red: Joglosemar
SMP Negeri 8 Surakarta menggelar aneka lomba memperingati hari batik.
SMP Negeri 8 Surakarta menggelar aneka lomba memperingati hari batik.

SOLO, Joglosemarnew.com -- Memperingati Hari Batik Nasional yang jatuh pada hari Rabu (2/10/2019), SMP Negeri 8 Surakarta menggelar aneka lomba yang diikuti para siswa dari kelas 7 hingga kelas 9. Waka Humas SMP Negeri 8 Surakarta, Sri Suprapti menjelaskan beberapa lomba yang digelar adalah lomba melukis, lomba modifikasi kain batik dan fashion show.

Uniknya, jelas Sri Suprapti, lomba melukis dilakukan di talenan. Dalam lomba ini, masing-masing kelas mengikutkan lima orang peserta.

“Untuk peserta kelas 7, mengacu ke batik corak Surakarta. Kelas  8 ke batik Yogyakarta dan kelas 9 mengacu ke batik Pekalongan,” kata Sri Suprapti.

Sementara itu, lomba modifikasi kain batik dilakukan untuk merangsang kreativitas siswa. Lomba modifikasi kain batik tersebut dilaukan tanpa dijahit. Lomba itu diikuti oleh dua orang peserta untuk masing-masing kelas.

“Satu orang sebagai kreator, satu orang sebagai model,” bebernya.

Sedangkan para siswa yang tidak menjadi peserta dalam lomba melukis dan modifikasi kain batik, mengikuti fashion show. Dengan demikian, hampir seluruh siswa ikut terlibat dalam kegembiraan peringatan hari batik nasional di SMP Negeri 8 Surakarta.

Di antara tiga kegiatan tersebut, fashion show paling menarik perhatian. Pasalnya, justru karena para siswa tak memiliki ilmu keserasian dan tata cara dalam fashion show, suasana menjadi lucu dan menyegarkan suasana.

“Dengan bekal apa adanya, atau malah tanpa bekal sama sekali, para siswa berani tampil di panggung,” ujarnya.

Dalam kesempatan itu, Kepala SMP Negeri 8 Surakarta, Triad Suparman MPd menjelaskan batik merupakan kebanggaan bangsa Indonesia. “Batik sebagai warisan budaya yang dimiliki oleh bangsa Indonesia. Dan tidak ada yang tidak suka dengan batik, semuanya suka akan batik,” ujarnya, sebagaimana dikutip dalam rilis ke Joglosemarenws.

Triad Suparman / Dok Humas SMPN 8 Surakarta

Lomba membatik di telenan untuk kelas 7, dari Juara I hingga Harapan 2 diraih oleh Isnaini Izzahu L (7F), Amaranggana P (7C), Kyla Thalia A (7A), Ekklesia Mirai A (7A) dan Abimanyu (7H). Untuk kategori kelas 8 diraih oleh Immanuel Adon P (8A), Katarina Angel S (8A), Gina Elikatena (8A), Salsabila Rindi A (8G) dan Zahra Zaini U (8B). Sementara juara I hingga harapan 2 lomba membatik ditelenan bagi kelas 9 ditempati oleh Anisa Eka M (9F), Elisa Fitriani (9C), Nur Rohmad (9A), Suci Wulandari (9A) dan Siti Fatimah (9D).

Juara I-III lomba Kreasi Kain Batik untuk Kelas 7 diraih oleh kelas 7G, kelas 7A dan kelas 7H. Untuk kelas 8 diraih oleh kelas 8B, kelas 8C dan kelas 8G. Sedangkan juara I – III lomba kreasi kain batik untuk kelas 9 adalah kelas 9G, kelas 9D, dan kelas 9H.

Adapun juara fashion show dari Juara I hingga Juara III adalah Olivia (kelas 7C), Abid Hanan W (8D) dan Ardiansyah (9B). Seluruh rangkaian lomba berakhir pada pukul 11.00 WIB, dan ditutup dengan foto bersama para peserta lomba dengan para juri dan Kepala Sekolah. Setelah berakhirnya lomba, dilanjutkan dengan  kegiatan belajar mengajar seperti biasanya.

Waka Kesiswaan, Wahyu Prihatin Sayekti mengatakan, digelarnya aneka lomba tersebut agar anak bisa merasa bangga dengan batik dan menyukai batik. “Karena, batik merupakan warisan leluhur yang sudah diakui dunia. Maka kita sebagai pewaris perlu mencintai dan melestarikannya,” ujarnya. suhamdani

The post Peringati Hari Batik, SMPN 8 Surakarta Gelar Aneka Lomba appeared first on Joglosemar News.

Disclaimer: Berita ini merupakan kerja sama Republika.co.id dengan joglosemarnews.com. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi berita menjadi tanggung jawab joglosemarnews.com.
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement