REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Menpora Imam Nahrawi mengambil sumpah dan melantik para Pejabat Tinggi Pratama (Eselon II), Administrator (Eselon III), dan Pengawas (Eselon IV) di lingkungan Kementerian Pemuda dan Olahraga, Kamis (16/5). Pelantikan dilakukan berdasarkan hasil diskusi dan penilaian para pimpinan dalam Baperjakat (Badan Pertimbangan Jabatan dan Kepangkatan) yang landasannya dituangkan pada SK Menpora No 41 Tahun 2019.
Usai pengambilan sumpah dan pelantikan, Menpora menyampaikan momen penting dalam bulan Ramadhan ini agar dimaknai sebuah daya tahan, kekuatan, dan keberkahan. Salah satu pejabat yang menempati posisi baru yakni Esa Sukmawijaya menempati posisi Kepala Biro Perencanaan dan Organisasi
Sebagai ASN, kata dia, apapun keadaan dan situasinya akan selalu siap dalam menemban tugas mulia. "Di Ramadhan ini saya lihat semua tetap senyum, sehat, bugar, dan semangat. Inilah pribadi-pribadi yang hebat, tangguh, sabar, dan ikhlas. Bagi yang promosi itulah reward dari para pimpinan, untuk yang bergeser siapa tahu justru berkah, apapun tetap syukuri," kata Menpora.
Promosi dan mutasi pada hakekatnya sebuah penyegaran, pengalaman baru. Ujungnya, kata dia, adalah demi peningkatan pelayanan untuk kemajuan pemuda dan olahraga sebagaimana tanggungjawab negara yan dibebankan kepada Kemenpora.
"Dengan penyegaran ini ayo tancap gas, langsung menyesuaikan diri dengan posisi masing-masing. Ayo tingkatkan kebersamaan, tinggalkan ego sektoral, demi kedigjayaan pemuda dan prestasi olahraga di masa depan," kata Menpora.