Sabtu 13 Apr 2019 12:54 WIB

Kampanye di Tangerang, Sandi Diberi Uang Rp 5 ribu

Pendukung cawapres Sandiaga Uno menyelipkan uang Rp 5 ribu saat kampanye di Tangerang

Rep: Zainur Mahsir Ramadhan/ Red: Christiyaningsih
Simpatisan pendukung pasangan capres dan cawapres nomor urut 02 Prabowo-Sandiaga Uno menghadiri kampanye akbar di Lapangan Ahmad Yani, Alun - Alun Kota Tanggerang, Banten, Sabtu (13/4).
Foto: Antara/Galih Pradipta
Simpatisan pendukung pasangan capres dan cawapres nomor urut 02 Prabowo-Sandiaga Uno menghadiri kampanye akbar di Lapangan Ahmad Yani, Alun - Alun Kota Tanggerang, Banten, Sabtu (13/4).

REPUBLIKA.CO.ID, TANGERANG -- Kampanye terakhir bagi kedua pasangan capres dan cawapres dilakukan pada Sabtu (13/4). Cawapres no urut 02 Sandiaga Uno melakukan kampanye terakhir di alun-alun kota Tangerang hari ini.

Dalam pelaksanaannya, Sandi merasa kaget karena mendapat uang Rp 5 ribu dari pendukungnya. "Saya sedih sekali ada yang menyelipkan uang Rp 5 ribu di kantong saya," ujarnya kepada para pendukung 02 di alun-alun kota Tangerang, Sabtu (13/4).

Baca Juga

Meskipun begitu, Sandi sangat berterima kasih kepada para pendukung yang silih hadir bergantian. Ia berharap agar proses pemilihan umum 17 April mendatang bisa dilaksanakan secara adil dan jujur.

Lebih lanjut ia mengatakan kepada para pendukung 02 malam ini akan dilaksanakan debat terakhir. Ia berterima kasih kepada para pendukung maupun yang telah menyumbang uang lima ribu rupiah tersebut.

Dari pantauan Republika, Sandi mendapatkan uang 5 ribu rupiah di saku kemeja birunya ketika berjalan menuju panggung. Para pendukung di alun-alun kota Tangerang pun berdesakan untuk berpartisipasi dalam kegiatan tersebut.

Pri, salah satu pendukung Paslon 02 asal Lampung mengharapkan perubahan yang nyata di bawah kepemimpinan Prabowo- Sandi. Ia mengaku datang jauh-jauh dan tiba sejak pukul 02.00 WIB dini hari hanya untuk berpartisipasi dalam kampanye terakhir itu.

"Hari ini saya libur, besok Ahad baru kerja lagi. Dari pukul 02.00 udah banyak yang hadir di lapangan, mereka nyari tempat strategis di depan panggung," ungkapannya kepada Republika, Sabtu (13/4).

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement