Jumat 08 Mar 2019 23:00 WIB

Ekonomi Daerah Diperkuat Agar Daya Beli Meningkat

Ada berapa aspek yang dilihat seperti tata letak pasar, akses, dan harga.

Produk kerajinan UMKM.  (ilustrasi)
Foto: Republika/Wihdan
Produk kerajinan UMKM. (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ekonomi daerah harus ditingkatkan agar daya beli masyarakat meningkat. Ketua Umum Partai Perindo, Hary Tanoesoedibjo mengatakan, ada berbagai aspek yang harus dilihat. Mulai dari tata letak pasar, kemudahan akses logistik, dan harga.

Menurutnya, peranan pemerintah dibutuhkan, misalnya untuk pembiayaan murah, sehingga bisa membuat peralatan yang lebih modern untuk bisa  lebih produktif.

Selain itu, pelatihan agar kualitas dan pelayanan lebih baik.

Hary mengatakan tidak hanya UMKM, para nelayan dan petani juga membutuhkan perlakuan spesial agar mereka lebih cepat maju. Dalam kunjungan itu, Hary juga singgah meninjau pedagang UMKM binaan Partai Perindo.

"Saya lihat dagangannya maju, saya cuma pesan saja pendidikan itu penting, karena anak- anaknya harus sudah bisa masuk perguruan tinggi dan beliau pasti bisa, karena maju dagangannya," katanya.

Kedatangan Hary di pasar tersebut disambut oleh para pedagang, mereka mengadukan keadaannya kepada Hary, antara lain mengeluhkan sepinya penjualan, bahkan ada yang sampai menangis saat mengadu.

Menurut Hary,cekonomi daerah harus ditingkatkan supaya daya beli masyarakat meningkat."Itu perjuangan Partai Perindo," katanya.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement