Rabu 06 Feb 2019 14:00 WIB

Sopir Bus Kramat Jati Berhasil Ditangkap

Kepolisian kini sedang mengecek kondisi kesehatan dan urine sopir.

Rep: Muhammad Fauzi Ridwan/ Red: Gita Amanda
Petugas kepolisian melakukan oleh tempat kejadian perkara kecelakaan bus Kramat Djati di Cikopo, Cicalengka, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Rabu (6/2/2019).
Foto: Antara/Raisan Al Farisi
Petugas kepolisian melakukan oleh tempat kejadian perkara kecelakaan bus Kramat Djati di Cikopo, Cicalengka, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Rabu (6/2/2019).

REPUBLIKA.CO.ID, CICALENGKA -- Kapolres Bandung, AKBP Indra Hermawan mengungkapkan pihaknya telah berhasil mengamankan sopir bus Kramat Jati tujuan Wonogiri-Bandung yang terguling di jalan By-Pass Cicalengka, Kabupaten Bandung, Rabu (6/2) dini hari. Sopir bernama asep tersebut diamankan saat yang bersangkutan berada di Kota Cimahi.

"Alhamdulillah, untuk sopirnya sudah kita dapatkan di Cimahi. Saat ini sudah dalam perjalanan ke Mapolres Bandung untuk dimintai keterangan," ujarnya saat meninjau lokasi kecelakaan di Cicalengka, Rabu (6/2).

Meski tidak menyebutkan lokasi diamankannya di mana, Kapolres menuturkan, pihaknya akan mengecek kondisi kesehatan dan urine sopir tersebut. Sekaligus mengecek apakah terdapat kandungan alkohol atau narkoba dalam diri sopir.

Ia mengungkapkan, saat ini bangkai bus sudah terevakuasi yang berada di bawah flyover jalan By-Pass Cicalengka dan akan dibawa ke lokasi yang lebih representatif untuk diamankan. Selain itu, pihaknya memberlakukan contra flow selama proses evakuasi bus sebab alat berat crane yang digunakan sangat besar.

Dirinya menambahkan, sisa-sisa oli dan kaca yang pecah di lokasi kecelakaan akan dibersihkan. Sehingga diharapkan sudah bisa normal kembali jalur dua arah tersebut. Dirinya menambahkan, pihak Dinas Perhubungan Provinsi Jawa Barat tengah melakukan ramcheck selama 2×24 jam.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement