Kamis 31 Jan 2019 21:47 WIB

BPN: Ahmad Dhani itu Ibarat John Lennon

Sebab, John Lenon memiliki aktivitas politik untuk melancarkan kritik.

Rep: Febrianto Adi Saputro/ Red: Ratna Puspita
Koordinator Juru Bicara Badan Pemenangan Nasional (BPN), Dahnil Anzar Simanjuntak
Foto: Republika TV/Havid Al Vizki
Koordinator Juru Bicara Badan Pemenangan Nasional (BPN), Dahnil Anzar Simanjuntak

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Koordinator Juru Bicara (Jubir) Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo-Sandiaga, Dahnil Anzar Simanjuntak, mengibaratkan pentolan Dewa 19 itu seperti musikus asal Inggris John Lennon. Sebab, John Lenon memiliki aktivitas politik untuk melancarkan kritik. 

"John Lennon tuh juga begitu matang sebagai musisi kemudian memilih jalan politik untuk mengkritik. Nah Mas Dhani melakukan hal serupa biasanya kalau udah begitu makin jadi itu," kata Dahnil di Media Center Prabowo-Sandi, Kebayoran Baru, Jakarta, Kamis (31/1).

Dahnil pun memuji langkah Dhani yang secara berani mengambil langkah politik untuk melawan rezim. Padahal sebagai artis, Dhani bisa menikmati kemewahan yang ia miliki. 

"Itu bagi saya adalah good entry, ya, langkah yang positif," ujarnya. 

Selain itu, mantan ketua PP Pemuda Muhammadiyah itu melihat Dhani sebagai sosok yang tegar. Ketegaran Dhani membuat Sandiaga kagum dengan pria kelahiran Surabaya itu. 

Karena itu, Dahnil memberikan dukungan dengan ikut mendampingi calon wakil presiden (cawapres) nomor urut 02 Sandiaga Salahuddin Uno menjenguk musisi Ahmad Dhani di Lembaga Permasyarakatan (Lapas) Cipinang, Jakarta, Kamis (31/1) siang. Dalam pertemuan itu, Dahnil mengaku mendapat pesan dari Ahmad Dhani soal segala hal yang dirasakannya di lapas.

Ia menyebutkan Dhani pun menyoroti buruknya pengelolaan lapas di Indonesia. "Menyampaikan perlu memang banyak perbaikan terkait dengan pengelolaan hukum di Indonesia kemudian juga terkait dengan pengelolaan lapas supaya kemudian lebih manusiawi istilahnya beliau itu kalau mau liat sisi kemanusiaan pemerintah liat saja LP-nya. Kata Mas Dhani gitu," jelasnya.

Sebelumnya, Sandiaga mengatakan kedatangan dirinya untuk memberi semangat kepada ayah dari Al, El, Dul tersebut. "Tentunya kita beri semangat dan motivasi perasaan solidaritas kepada pejuang kita yang sedang dapat cobaan dan ujian," kata Sandiaga di LP Cipinang. 

Sandiaga dan beberapa petinggi BPN sempat memberikan persembahan berupa lagu Dewa 19 berjudul 'Hadapi Dengan Senyuman' dari album Laskar Cinta. Persembahan tersebut dinyanyikan Sandiaga sembari memainkan gitar.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement