Kamis 17 Jan 2019 16:04 WIB

KPU Sediakan Kipas untuk Pendukung Paslon Saat Debat

KPU melarang pendukung dua pasangan calon membawa atribut kampanye saat debat.

Rep: Dian Erika Nugraheny/ Red: Andri Saubani
Suasana venue debat perdana Pilpres 2019 di Bhirawa Convention Center, Hotel Bidakara, Pancoran, Jakarta Selatan, Kamis (17/1). Paslon Jokowi-Ma'ruf Amin akan menempati panggung sisi kiri dan paslon Prabowo-Sandiaga Uno menempati panggung sisi kanan.
Foto: Republika/Dian Erika Nugraheny
Suasana venue debat perdana Pilpres 2019 di Bhirawa Convention Center, Hotel Bidakara, Pancoran, Jakarta Selatan, Kamis (17/1). Paslon Jokowi-Ma'ruf Amin akan menempati panggung sisi kiri dan paslon Prabowo-Sandiaga Uno menempati panggung sisi kanan.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Komisioner Pemilihan Umum (KPU), Evi Novida Ginting Manik, mengatakan, pihaknya hanya menyediakan kipas sebagai alat untuk memberikan dukungan kepada masing-masing paslon capres-cawapres selama debat pilpres berlangsung. Para pendukung yang masuk ke venue debat tidak diizinkan membawa atribut kampanye.

"Kami sudah menyiapkan atribut berupa kipas (bergambar paslon capres-cawapres) agar bisa digunakan ketika memberikan applause (selama debat berlangsung). Kipas itu diperuntukkan bagi para undangan maupun peserta yang hadir itu supaya tidak membawa atribut yang lain di luar yang kita siapkan," ungkap Evi kepada wartawan di Hotel Bidakara, Pancoran, Jakarta Selatan, Kamis (17/1).

Pada Kamis sore, KPU telah selesai menggelar geladi bersih debat capres. Geladi bersih ini dilakukan untuk memastikan persiapan debat sudah tuntas dan tertib.

Geladi bersih tersebut, dipandu langsung oleh moderator Ira Koesno-Imam Priyono. Selain dihadiri oleh KPU, geladi juga dihadiri perwakilan TKN Jokowi-Ma'ruf Amin dan BPN Prabowo-Sandiaga Uno.

Evi berharap, debat pada malam nanti dapat memberikan informasi tentang visi-misi paslon capres-cawapres. Selain itu, masyarakat bisa mendapatkan edukasi tentang kedewasaan berkampanye dan berpolitik.

Menurut Evi, KPU menjamin jalannya debat malam nanti berlangsung interaktif. Selain saling memberi tanggapan, paslon capres-cawapres pun bisa mengajukan pertanyaan satu sama lainnya.

"Kami membuka kesempatan kpada paslon untuk bertanya pada paslon lain. Ini kan debat yang dari awal sampai akhir debat terus. Jadi setelah visi misi, debat dimulai. Jadi dari awal sudah berdebat, tidak hanya di sesi akhir," tegas Evi.

Sebagaimana diketahui, debat pertama capres-cawapres Pemilu 2019 akan digelar di Hotel Bidakara, Pancoran, Jakarta Selatan. Debat pertama ini akan mempertemukan pasangan capres-cawapres Jokowi-Ma'ruf Amin dan Prabowo-Sandiaga Uno.

Debat tersebut akan mengangkat empat tema, yakni hukum, HAM, korupsi dan terorisme. Secara keseluruhan, debat akan dibagi dalam enam segmen dengan durasi total 120 menit dan dipandu oleh dua moderator, Ira Koesno-Imam Priyono.

Debat pertama ini akan dimulai pukul 19.00 WIB. Namun, sejak pukul 19.00 WIB dan pukul 20.00 WIB akan digelar kegiatan pra debat.

Sementara itu, siaran debat baru akan dimulai pukul 20.00 WIB. Debat disiarkan secara langsung di tiga stasiun televisi yakni TVRI, Kompas TV, dan RTV. Selain itu, debat juga disiarkan live di radio melalui siaran RRI.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement