REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memprediksi wilayah Jakarta Selatan dan Jakarta Timur akan terjadi hujan petir pada Jumat (10/1). "Waspada potensi hujan disertai kilat dan petir serta angin kencang dengan durasi singkat di wilayah Jakarta Selatan dan Jakarta Timur sore hari ini," tulis BMKG dalam keterangan tertulis yang diterima Republika.co.id, Jumat (11/1).
Meski begitu, pada pagi hari seluruh wilayah seperti Jakarta Barat, Jakarta Pusat, Jakarta Utara, Jakarta Timur, Jakarta Selatan dan Kepulauan Seribu dilaporkan berawan. Sementara pada siang hari, BMKG melaporkan bahwa Jakarta Timur, dan Jakarta Selatan baru akan hujan. Sedangkan Jakarta Pusat, Jakarta Barat, Jakarta Utara, dan Kepulauan Seribu akan berawan.
Pada malam hari, Jakarta Selatan dan Jakarta Timur diperkirakan akan tetap hujan. Sementara wilayah Jakarta Barat, Jakarta Utara, Jakarta Selatan, Jakarta Pusat, Jakarta Timur akan hujan dan Kepulauan Seribu yang diperkirakan tetap berawan.
Rata-rata suhu udara yang dicatat BMKG berkisar antara 24 hingga 32 derajat celsius. Dari tingkat kelembaban, berada di angka 75 hingga 100 persen.
BMKG mencatat, angin di perairan Kepulauan Seribu umumnya memiliki kecepatan angin antara 16 km per jam hingga 40 km per jam dengan tinggi ombak 0,6-1,2 meter.
Kendati demikian, BMKG menyatakan prakiraan cuaca tidak bersifat permanen karena ada perubahan arah dan kecepatan angin serta pergeseran awan. Masyarakat diminta waspada terhadap hujan deras, angin kencang dan berjaga-jaga dari datangnya banjir rob di wilayah pesisir.