Ahad 30 Dec 2018 07:19 WIB

Tahun Baru, Metland Menteng Gelar Urban Street Festival

Urban Street Festival dikemas dengan nuansa santai dan rileks untuk semua kalangan

Red: EH Ismail
Suasana pesta kembang api di Pantai Ancol,Jakarta Utara, Ahad,(1/1). Ribuan masyarakat mengisi waktu libur dengan melihat pesta kembang api dalam rangka menyambut malam pergantian tahun baru 2017 di pantai Ancol.
Foto: Antara
Suasana pesta kembang api di Pantai Ancol,Jakarta Utara, Ahad,(1/1). Ribuan masyarakat mengisi waktu libur dengan melihat pesta kembang api dalam rangka menyambut malam pergantian tahun baru 2017 di pantai Ancol.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Malam pergantian tahun baru besok akan terasa berbeda jika anda melintasi kawasan perumahan Metland Menteng, Cakung, Jakarta Timur pada 31 Desember 2018. Acara bertajuk Urban Street Festival ini akan menyajikan beragam hal menarik.

Selain pesta kembang api, kegiatan pergantian malam tahun baru juga akan diramaikan dengan pameran bazar, pentas seni, stand up comedy, festival kuliner, fashion show, otomotive, live music hingga penampilan dj night bersama Dj Oshine Eveline. Bertempat di Area ClubHouse Perumahan Metland Menteng, Cakung, Jakarta Timur, acara yang dibuka untuk umum dan gratis ini akan dimulai dari pukul 09.00 WIB pagi hingga malam pergantian tahun.

“Acara ini kami kemas dengan nuansa santai dan rileks untuk semua kalangan, semoga kegiatan ini dapat menjadi wadah positif disekitar area perumahan dan juga warga sekitar,” kata Panitia Urban Street Festival 2018 Erwin Prasetyo.

Sekedar informasi tambahan, acara ini merupakan kegiatan perdana di kawasan perumahan Metand Menteng dengan menghadirkan berbagai seni budaya kreatif, kuliner dan produk lokal dari anak muda gaya hidup dan busana, produk kebutuhan Ibu hamil bayi dan anak, produk konsumsi  sehari-hari, berbagai macam elektronik hingga otomotif.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement