Senin 24 Dec 2018 15:20 WIB

Jalur Wisata Lembang Dipadati Kendaraan Wisatawan

Beberapa jalan alternatif seperti punclut dan dago mengarah ke Lembang juga padat

Rep: Muhammad Fauzi Ridwan/ Red: Esthi Maharani
Jalur wisata Lembang terpantau macet oleh kendaraan yang hendak liburan ke sejumlah objek wisata di Lembang, Senin (24/12).
Foto: Muhammad Fauzi Ridwan / Republika
Jalur wisata Lembang terpantau macet oleh kendaraan yang hendak liburan ke sejumlah objek wisata di Lembang, Senin (24/12).

REPUBLIKA.CO.ID, LEMBANG - Jalur wisata Lembang, Kabupaten Bandung Barat dipadati kendaraan wisatawan yang hendak menikmati liburan di sejumlah objek wisata yang berada di Lembang dan Cikole. Kendaraan roda empat yang memadati jalan banyak yang berasal dari Jakarta serta dari Bandung.

Berdasarkan pantauan, kepadatan kendaraan roda dua dan empat mulai terlihat dari jalan Lembang yang melewati objek wisata Farm House hingga pertigaaan Betrix. Kemudian, dari arah Cisarua menuju Lembang terpantau padat merayap.

Sementara kemacetan terjadi sejak di alun-alun Lembang menuju kawasan wisata Cikole termasuk di jalur Pasar Panorama Lembang. Beberapa jalan alternatif seperti punclut dan dago mengarah ke Lembang terpantau padat.

Salah seorang warga asal Lembang, Depi Gunawan mengungkapkan setiap memasuki liburan panjang, wilayah Lembang selalu macet. Sebab banyak masyarakat yang memilih liburan di Lembang dan sekitarnya.

"Apalagi sekarang Natal dan tahun baru pasti macet dan padat (lalu lintas di Lembang)," ungkapnya, Senin (24/12).

Ia menambahkan, beberapa jalan alternatif dari arah Bandung yaitu Punclut dan Dago mengarah ke Lembang terpantau padat.

Sementara itu, salah seorang warga asal Cikole, Eko Setiono (40) mengaku perjalanan di wilayah Lembang relatif berjalan lamban. Sebab kemacetan terjadi di wilayah Lembang dan sekitarnya sehingga ia memilih tiap liburan tidak keluar rumah.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement